REPUBLIKA.CO.ID, Pangsit Lada
Bahan:
20 lembar kulit pangsit (bentuk bundar berdiameter delapan cm)
Saus:
3 sdt minyak cabai
1 sdt gula pasir
1 sdt kecap asin
1 sdm ebi bubuk (ebi sangrai, tumbuk halus)
Seperempat sdt garam
Isi:
200 gram daging ayam cincang
150 gram udang kupas cincang
50 gram sawi putih, iris halus
2 batang daun bawang, iris halus
1 sdt jahe parut
2 sdt kecap asin
Setengah sdt garam
1 sdt minyak wijen
1 sdt gula pasir
2 sdm tepung maizena
Cara membuat:
Isi: campur semua bahan isi dalam mangkuk, aduk hingga rata.
Banting-banting sebentar agar tekstur adonan menjadi kenyal.
Ambil selembar kulit pangsit, taruh 1 sdm adonan isi di tengahnya. Basahi pinggiran kulit dengan sedikit air, lalu lipat pinggirnya hingga berbentuk setengah lingkaran. Buat beberapa lipatan di pinggirnya. Lakukan hingga semua bahan habis.
Didihkan air, rebus pangsit hingga matang. Angkat dan tiriskan. Sisihkan.
Saus: campur minyak cabai, gula pasir, kecap asin, ebi bubuk, dan garam. Aduk rata.
Hidangkan pangsit rebus dengan sausnya.