Kamis 21 Mar 2024 07:05 WIB

Lima Film yang Hadirkan Kisah Penyandang Down Syndrome

The Hunger Games: The Ballad of Songbirds & Snakes dimainkan aktris Down syndrome.

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Reiny Dwinanda
Foto adegan film The Hunger Games: The Ballad of Songbirds & Snakes. Film ini turut menampilkan aktris Down syndrome, Sofia Sanchez.
Foto:

4. Buddies (2012)

Bercerita mengenai petualangan tiga orang sahabat yang menyandang Down syndrome, Buddies yang merupakan film asal Brasil ini menerima penghargaan Film Terbaik dalam Gramado International Film Festival, ajang paling bergengsi untuk industri film Brasil.

 

Film yang terinspirasi oleh Thelma and Louise ini mengikuti tiga orang yang melarikan diri dari asrama tempat mereka tinggal, mencuri mobil, dan mengejar impian mereka. Stallone (Ariel Goldenberg) ingin melihat laut, Annie (Rita Pokk) berharap untuk menikah, dan Marcio (Breno Viola) berharap bisa terbang.

 

5. Be Good to Eddie Lee (2010)

Film pendek berdurasi 13 menit Be Good to Eddie Lee diadaptasi dari buku populer karya Virginia Fleming dengan judul sama. Film ini mengikuti petualangan Eddie Lee, Christi, dan Jim saat mereka mempelajari arti sebenarnya dari persahabatan dan nilai bahwa apa yang ada di dalamnya itulah yang terpenting.

 

Eddie Lee, yang menyandang Down syndrome, diperankan oleh Gabriel Douglas. Awalnya, Jim terus mengejek kondisi Eddie Lee meskipun ia sudah pernah ditolong ketika hampir tenggelam di kolam. Saat Jim mengancam Eddie Lee, Christi terpaksa harus memilih antara Jim atau teman barunya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement