Selasa 23 Jan 2024 16:58 WIB

Seungri Bigbang Gelar Fanmeet di Kamboja, Janji Bakal Kembali dan Ajak G-Dragon

Seungri berjanji akan kembali ke Kamboja dan mengajak G-Dragon.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Qommarria Rostanti
Seungri (kiri) dan G-Dragon (kanan). Saat menggelar fanmeet di Kamboja, Seungri mengatakan, akan mengajak G-Dragon.
Foto: Soompi
Seungri (kiri) dan G-Dragon (kanan). Saat menggelar fanmeet di Kamboja, Seungri mengatakan, akan mengajak G-Dragon.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan personel grup K-pop Korea Selatan Big Bang, Seungri, baru-baru ini menggelar acara fanmeet di Kamboja. Dalam kesempatan itu, dia berjanji akan kembali ke negara tersebut dan mengajak rekannya, G-Dragon, yang masih tergabung dalam grup BigBang.

Dikutip dari laman Koreaboo, Selasa (23/1/2024), pernyataan Seungri menuai reaksi keras dari warganet. Pemicunya adalah karena skandal seksual yang pernah melibatkan Seungri, bahkan membuatnya mendekam di penjara. Itu ada kaitannya dengan sebuah klub bernama Burning Sun, bisnis yang dim Seungri pada 2018. 

Baca Juga

Klub yang berlokasi di Hotel Le Meridien di Gangnam, Seoul, Korsel, itu awalnya dipublikasikan sebagai salah satu bar terbaik dan termewah di Asia dengan menu VVIP. Klub itu juga dikenal menawarkan sejumlah barang berharga tinggi.

Namun, Burning Sun ternyata terungkap sebagai lokasi prostitusi di bawah umur, di mana para perempuan dibius dan dieksploitasi. Itu menjadi skandal K-pop yang paling terkenal dalam sejarah, sekaligus skandal kejahatan seks yang paling tercela di industri Korea. 

Dari hasil penyelidikan, klub milik Seungri bahkan memfasilitasi kekerasan seksual sadis dan pembuatan film ilegal. Hal itu semula diketahui setelah seorang pria bernama Kim Sang-kyo diserang saat hendak membantu perempuan yang mengalami pelecehan seksual.

Akibat berbagai skandal itu, Seungri didakwa dengan sembilan pelanggaran dan dijatuhi hukuman tiga tahun penjara. Namun, hukumannya dikurangi menjadi 18 bulan. Kini, penggemar K-pop terkejut Seungri yang telah bebas dari penjara kembali menggelar fanmeet.

Bahkan, berdasarkan sejumlah unggahan mengenai fanmeet di Kamboja, terlihat bahwa acara itu sangat ramai. Diketahui bahwa Seungri menggelar fanmeet di sebuah acara ulang tahun yang diadakan di Prince Brewing, tempat pembuatan bir yang juga merupakan lounge.

Meskipun tidak ada anggota BigBang yang hadir, penggemar melaporkan bahwa beberapa selebritas lokal datang ke acara itu. Selama acara tersebut, Seungri berjanji kepada penggemar bahwa dia akan membawa G-Dragon ke Kamboja. 

Para penggemar K-pop mengecam penampilan publik Seungri itu, menyebutnya aneh dan tidak seharusnya orang-orang lupa dengan skandal Burning Sun. Banyak penggemar berharap G-Dragon tidak terlibat dengan Seungri seperti yang dia janjikan ke penggemar Kamboja.

Sebelumnya, seorang fanboy asal Malaysia menjadi viral setelah bertemu Seungri dua kali di Kuala Lumpur. Seungri berfoto selfie dengannya dan menandatangani album G-Dragon milik penggemar tersebut, yang membuat fanboy itu sangat gembira.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement