Selasa 09 Jan 2024 06:05 WIB

Drama Ringan dan Menghibur A Good Day to Be A Dog

Serial bergenre drama fantasi ini diadaptasi dari webtoon Naver dengan judul sama.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Friska Yolandha
Salah satu adegan serial A Good Day to Be a Dog.
Foto: Soompi
Salah satu adegan serial A Good Day to Be a Dog.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tayang satu episode setiap pekan, drama Korea berjudul A Good Day to Be A Dog telah hadir di Viu. Serial yang diangkat dari webtoon itu mengusung cerita yang ringan dan menghibur. Tokoh utamanya adalah Han Hae-na (Park Gyu-yeol) seorang guru perempuan yang mengajar di SMA. 

Han Hae-na mewarisi kutukan yang melekat padanya dan akan membuatnya berubah menjadi seekor anjing jika mencium lawan jenis. Kutukan tersebut hanya bisa dipatahkan dengan mencium orang yang sama saat dirinya berwujud anjing. Hal itu harus dilakukan dalam waktu 100 hari, atau dia akan berwujud seekor anjing selamanya.

Baca Juga

Suatu hari, Han Hae-na secara tidak sengaja mencium Jin Seo-won (Cha Eun-woo). Sejak itu, setiap tengah malam hingga jam enam pagi Han Hae-na berubah wujud menjadi seekor anjing mungil. Untuk mematahkan kutukan, Hae-na harus mencari cara agar Seo-won menciumnya lagi saat Hae-na berwujud anjing.

Masalahnya, Seo-won memiliki trauma pada anjing sehingga sangat takut setiap kali melihat Han Hae-na yang berwujud anjing mungil. Namun, akibat kutukan yang berlangsung selama ratusan tahun itu justru membuat keluarga Han Hae-na menemukan cinta sejati. 

Tidak hanya Han Hae-na dan Jin Seo-won, ada tokoh-tokoh lain yang menarik di A Good Day to Be A Dog. Misalnya, Han Pan-dong (Kim Hong-pyo), ayah dari Hae-na. Puluhan tahun membina rumah tangga dengan ibu dari Hae-na, dia digambarkan sangat romantis dan penyayang.

Ada juga Choi Yool (Yoon Hyun-soo), keponakan Jin Seo-won sekaligus murid dari Hae-na. Sama seperti pamannya, Yool juga punya sifat-sifat positif. Dia menjadi orang pertama di luar keluarga Han yang melihat perubahan Hae-na menjadi anjing pada tengah malam. 

Tokoh lainnya yakni Song Woo-taek (Jo Jin-se), sahabat dari Han Yu-na, kakak Hae-na. Dia adalah dokter hewan yang juga membantu keluarga Han saat identitas Hae-na terancam terbongkar, membuat kisah di serial drama ini semakin berwarna.

A Good Day to Be A Dog diarahkan oleh sutradara Kim Dae-woong, dan terdiri dari 14 episode. Serial bergenre drama fantasi ini diadaptasi dari webtoon Naver dengan judul sama karya Lee Hey, yang diterbitkan antara 2017 hingga 2019.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement