Rabu 07 Dec 2022 19:10 WIB

Extraordinary Attorney Woo-Pachinko Masuk Nominasi Critics Choice Awards

Extraordinary Attorney Woo dan Pachinko masuk nominasi Seri Bahasa Asing Terbaik.

Aktris Park Eun-bin memerankan karakter pengacara bernama Woo Young-woo dalam salah satu adegan serial Extraordinary Attorney Woo. Serial ini dinominasikan untuk ajang Critics Choice Awards.
Foto: Netflix
Aktris Park Eun-bin memerankan karakter pengacara bernama Woo Young-woo dalam salah satu adegan serial Extraordinary Attorney Woo. Serial ini dinominasikan untuk ajang Critics Choice Awards.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Drama Korea Selatan Extraordinary Attorney Woo dan Pachinko dinominasikan untuk ajang Critics Choice Awards. Pada Selasa (6/12/2022) waktu setempat, Critics Choice Association mengumumkan nominasi Critics Choice Awards ke-28.

Sebagaimana dilansir Soompi pada Rabu, Extraordinary Attorney Woo dan Pachinko masuk dalam nominasi Seri Bahasa Asing Terbaik. Keduanya akan bersaing dengan 1899, Borgen, Garcia!, The Kingdom Exodus, Kleo, My Brilliant Friend, dan Tehran.

Baca Juga

Pada Critics Choice Awards ke-27 tahun lalu, Squid Game memenangkan dua dari tiga kategori yang dinominasikan, termasuk Serial Berbahasa Asing Terbaik dan Aktor Terbaik dalam Serial Drama (Lee Jung Jae). Ini menandai tahun kedua berturut-turut sebuah drama Korea dinominasikan untuk kategori Serial Berbahasa Asing Terbaik.

Pada Critics Choice Awards ke-26, Minari juga memenangkan Film Berbahasa Asing Terbaik. Critics Choice Awards ke-28 akan berlangsung pada 15 Januari (waktu setempat) di Los Angeles di Fairmont Century Plaza Hotel.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement