Sabtu 06 Aug 2022 07:16 WIB

Rambah Bisnis Fashion, Gigi Hadid Luncurkan Label Busana Sendiri

Gigi Hadid merilis label busananya sendiri tawarkan pakaian rajut.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Nora Azizah
Gigi Hadid merilis label busananya sendiri tawarkan pakaian rajut.
Foto: AP
Gigi Hadid merilis label busananya sendiri tawarkan pakaian rajut.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Supermodel Gigi Hadid mengumumkan usaha bisnis barunya di Instagram belum lama ini. Gigi mengungkapkan bahwa dia sedang mengerjakan lini pakaiannya sendiri yang diberi label Guest in Residence. 

Dalam foto yang diunggah ke platform media sosial, Hadid memberi gambaran sekilas tentang proses di balik layar pembuatan lini pakaian rajutnya tersebut. Dia juga membagikan beberapa potongan sampel dari koleksinya yang akan datang.

Baca Juga

"Sedang mengerjakan sesuatu dengan cinta, @guestinresidence," tulis Gigi di keterangan foto dilansir People, Sabtu (6/8/2022).

Dia juga memperbarui bio Instagramnya dengan menambahkan keterangan pendiri, direktur kreatif @guestinresidence. Pada April, Gigi mengumumkan bahwa dia bekerja sama dengan teman masa kecilnya dan pendiri Frankies Bikinis, Francesca Aiello, untuk koleksi pakaian renang baru. Gigi dan Aiello tumbuh bersama di Malibu, California, dan menjalin ikatan pertemanan.

"Kami merancang koleksi ini dengan begitu banyak cinta, dan saya percaya itu benar-benar bersinar melalui detailnya," tulis Gigi dalam rilis yang mengumumkan kolaborasi tersebut.

Dia menjelaskan bahwa baik Francesca dan dirinya memiliki kehidupan yang sangat sosial, tetapi juga orang rumahan. Karena itu, koleksi itu benar-benar mewujudkan sisi keduanya.

"Koleksi ini berakar pada persahabatan dan terinspirasi oleh hari-hari bebas perawatan Gigi di rumah pedesaan impian keluarganya, penuh dengan sentimen dan nostalgia," tulis keterangan unggahan pengumuman Frankies Bikinis di Instagram.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement