Senin 11 Jul 2022 18:33 WIB

Aespa Cuma Butuh Waktu Sehari untuk Pecahkan Rekor Penjualan Minggu Pertama Tertinggi

Aespa merayakan comeback dengan mini album Girls yang laris.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Reiny Dwinanda
Grup K-pop Aespa. Menurut Hanteo Chart, mini album Aespa itu terjual sebanyak 806.891 kopi pada 8 Juli saja.
Foto: EPA-EFE/CAROLINE BREHMAN
Grup K-pop Aespa. Menurut Hanteo Chart, mini album Aespa itu terjual sebanyak 806.891 kopi pada 8 Juli saja.

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL — Dalam satu hari, grup K-pop Aespa memecahkan rekor sebagai artis perempuan dengan penjualan minggu pertama tertinggi sepanjang sejarah Hanteo. Grup beranggotakan empat orang itu melakukan comeback yang sangat dinanti penggemar dengan mini album kedua Girls dan lagu dengan judul yang sama.

Menurut Hanteo Chart, mini album Aespa itu terjual sebanyak 806.891 kopi pada 8 Juli saja. Dilansir Soompi pada Ahad (10/7), Girls hanya butuh satu hari untuk memecahkan rekor penjualan minggu pertama grup itu sebelumnya sebesar 276.877, ditetapkan oleh mini album pertama grup bentukan SM Entertainment itu, Savage.

Baca Juga

Selain itu, Girls juga menetapkan rekor baru untuk penjualan hari pertama tertinggi oleh artis perempuan dalam sejarah Hanteo. Rekor sebelumnya milik Blackpink The Album terjual 589.310 pada hari pertama penjualannya pada 2020.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement