Rabu 02 Mar 2022 12:32 WIB

Benedict Cumberbatch Dukung Warga Rusia Lawan Pemimpin Negaranya

Benedict Cumberbatch kecam serangan Rusia ke Ukraina.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Reiny Dwinanda
Aktor Benedict Cumberbatch turut menyoroti invasi Rusia ke Ukraina dalam pidatonya saat menerima Hollywood Walk of Fame.
Foto:

Menurut Cumberbatch, saat ini bukan waktunya bagi orang-orang untuk hanya diam atau melakukan tindakan bodoh. Setiap orang perlu bertindak dengan caranya masing-masing.

"Anda bisa memberikan dukungan kepada organisasi-organisasi, Anda bisa mendukung mereka yang membantu para pengungsi di lapangan," ujar Cumberbatch memberikan contoh.

Cumberbatch menilai, beragam bentuk dukungan ini merupakan hal yang sangat mungkin untuk dilakukan. Oleh karena itu, dia mendorong orang-orang untuk mulai bertindak sejak saat ini.

Cumberbatch menerima Hollywood Walk of Fame pada Senin (28/2/2022). Dalam proses tersebut, Cumberbatch didampingi oleh Kevin Feige dan JJ Abrams. Perayaan ini juga dihadiri oleh istri Cumberbatch, Sophie Hunter, dan rekan sesama bintang film The Power of the Dog, Kodi Smit-McPhee.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement