Selasa 18 Jan 2022 00:05 WIB

5 Gejala Awal Kanker, Jangan Diabaikan

Hal yang membuat pasien kanker tidak menyadari kondisinya karena ketidaktahuan.

Pita pink melambangkan Kanker Payudara.
Foto:

Demam

Ada beragam penyakit yang bisa memunculkan gejala demam, mulai dari pilek hingga kanker. Akan tetapi, demam yang dipicu kanker cenderung berbeda dengan demam akibat pilek biasa. Pada kanker, demam bisa terjadi berulang tanpa sebab jelas, kerap terjadi di malam hari, tak disertai dengan tanda infeksi lain, atau bisa dibarengi dengan keringat berlebih pada malam hari.

 

Nyeri

Beberapa jenis kanker dapat memunculkan perasaan nyeri menurut WebMD. Kanker tulang misalnya, sering kali memunculkan rasa nyeri di area terdampak sejak pertama kali terjadi. Sebagian tumor otak juga dapat menyebabkan sakit kepala yang berlangsung sampai berhari-hari dan tidak membaik dengan pengobatan.

Rasa nyeri tak hanya bisa menjadi tanda awal kanker tetapi juga gejala kanker stadium lanjut. Oleh karena itu, waspadai dan periksakan rasa nyeri yang muncul tanpa sebab dan berulang ke dokter. Terlebih, bila rasa nyeri tidak membaik setelah diobati.

 

Perubahan Kulit

Kulit merupakan organ terbesar pada tubuh. Kondisi kulit bisa menjafi jendela dan cerminan dari kesehatan tubuh secara umum.

Sebagian tanda awal kanker juga bisa dipantau pada kulit. Tanda-tanda tersebut meliputi adanya benjolan, tahi lalat dengan bentuk tak biasa atau tahi lalat baru, dan kulit tampak kuning.

Kulit kuning atau jaundice bisa jadi tanda infeksi atau kanker. Perubahan bentuk tahi lalat bisa jadi merupakan tanda kanker kulit. Munculnya titik-titik perdarahan pada kulit pun bisa menjadi tanda kanker kulit yang patut diwaspadai. Sedangkan kemunculan luka atau sariawan di mulut bisa jadi merupakan gejala kanker mulut.

 

Gejala Lain

Di samping kelima gejala umum, ada beberapa gejala lain yang mungkin menjadi tanda awal kanker. Gejala-gejala itu meliputi batuk atau suara serak yang tak kunjunh membaik dan perdarahan tak biasa.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement