Kamis 11 Nov 2021 11:36 WIB

Segelas Jus Buah Bisa Jadi Sumber Vitamin C

Asupan vitamin C bisa dipenuhi dengan segelas jus buah 100 persen murni.

Rep: MGROL130/ Red: Nora Azizah
Asupan vitamin C bisa dipenuhi dengan segelas jus buah 100 persen murni.
Foto: www.freepik.com
Asupan vitamin C bisa dipenuhi dengan segelas jus buah 100 persen murni.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Beberapa orang menjadi lebih protektif terhadap sistem kekebalan tubuh selama pandemi. Untuk membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, para ahli melaporkan bahwa segelas kecil berisi 100 persen jus buah, dapat memberi lebih dari 80 persen rekomendasi vitamin C di Inggris.

Selain itu, mereka juga melakukan survei terhadap 1012 orang dan menemukan kurang dari sepertiga orang mengetahui bahwa antioksidan, termasuk vitamin C, dapat ditemukan dalam jus buah. Sementara, sebagaian besar tidak menyadari bahwa jus buah mentah mengandung polifenol, yaitu senyawa tanaman yang bermanfaat dan bisa ditemukan dalam buah, sayuran, dan kakao.

Baca Juga

Kandungan gula yang tinggi mungkin ditemukan dalam jus buah. Namun, hal ini dapat dihindari ketika membeli jus buah di supermarket dengan membaca labelnya terlebih dahulu. 

“Untuk vitamin alami, mineral, dan biaktif tanaman yang maksimal, selalu pilih jus buah murni," kata Ahli Diet dari Pusat Ilmu Jus Buah, dr Carrie Ruxton, dilansir dari Fox News, Kamis (11/11).

“Anda dapat mengetahuinya dari label karena, jika tertulis jus 100 persen tanpa gula, pengawet, warna atau air ekstra. Minuman jus di sisi lain dapat mengandung bahan lain, jadi periksa labelnya untuk tambahan gula atau air ,” tambah Ruxton.

Sebagai alternatif lain, para peneliti mencantumkan beberapa buku resep masakan vegan terbaik yang bisa dibuat sendiri. Buku tersebut mencakup berbagai resep smoothie jus buah dan saran-saran untuk menambahkan lebih banyak sumber alami dari vitamin C dan vilamin lainnya ke dalam makanan.

Penelitian yang dilakukan oleh Pusat Ilmu Jus Buah di Inggris ini membuat mereka menyimpulkan bahwa segelas atau sekitar 13 gram jus jeruk yang khas mengandung kadar gula alami yang sama. Studi ini diterbitkan dalam jurnal Nutrition Review pada tahun 2017, dengan mendukung saran bahwa jus buah menawarkan sumber vitamin C.

“Minum jus buah dapat membuat orang lupa bahwa mereka sedang mengonsumsi buah sehingga dapat meningkatkan efikasi diri dan meningkatkan asupan buah,” lanjut Ruxton.

Namun, mereka tidak menyarankan mengganti makan buah dengan jus. Peneliti menyarankan jus buah bisa menjadi variasi sumber vitamin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement