Sabtu 23 Oct 2021 14:44 WIB

Hayden Christensen Kembali Perankan Darth Vader di Star Wars

Hayden Christensen sebelumnya memerankan Vader di Star Wars 2002 dan 2005.

Rep: Idealisa Masyrafina/ Red: Nora Azizah
Aktor Hayden Christensen akan mengulangi peran Anakin Skywalker atau Darth Vader di Ahsoka serial live-action Star Wars terbaru dari Lucasfilm dan Disney+
Foto: Independent.co.uk
Aktor Hayden Christensen akan mengulangi peran Anakin Skywalker atau Darth Vader di Ahsoka serial live-action Star Wars terbaru dari Lucasfilm dan Disney+

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Aktor Hayden Christensen akan mengulangi peran Anakin Skywalker atau Darth Vader di Ahsoka serial live-action Star Wars terbaru dari Lucasfilm dan Disney+. Sementara, Rosario Dawson berperan sebagai karakter favorit penggemar Ahsoka Tano, seorang penyintas Jedi Knight yang populer di sisi animasi Star Wars yang membuat debut live-actionnya di musim kedua The Mandalorian.

Christensen terkenal memainkan Vader di Star Wars 2002: Attack of the Clones dan Star Wars 2005: Revenge of the Sith. Penggemarnya menjadi heboh ketika hal ini diumumkan bahwa aktor itu kembali berperan untuk Obi-Wan Kenobi, serial aksi langsung yang dibintangi Ewan McGregor. 

Baca Juga

Detail plot film hingga kini masih belum diungkapkan. Namu, diketahui bahwa pengguna lightsaber Star Wars, Dave Filoni, menulis seri tersebut dan menjadi eksekutif produser dengan Jon Favreau, dilansir di The Hollywood Reporter, Sabtu (23/10). Belum jelas pula bagaimana Skywalker atau Vader akan menggambarkan Ahsoka yang seperti Mandalorian berlatar lima tahun setelah peristiwa Return of the Jedi karen kematian Vader.

Karakter Tano adalah padawan dari Skywalker sehingga penampilan terakhir dalam seri ini mungkin ditampilkan dalam bentuk kilas balik. Tetapi melihat cara kerja Force, sumber juga mengemukakan teori bahwa karakter tersebut bisa menjadi Force Ghost. Produksi film ini akan dimulai pada awal 2022.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement