Kamis 02 Sep 2021 06:18 WIB

Cara Mudah Buat Tubuh Lebih Sehat

Meditasi bukan satu-satunya cara untuk mengatasi stres.

Rep: Santi Sopia/ Red: Qommarria Rostanti
Cara mudah membuat tubuh jadi lebih sehat (ilustrasi).
Foto: www.freepik.com
Cara mudah membuat tubuh jadi lebih sehat (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Memasuki bulan yang baru, seseorang bisa jadi membutuhkan semangat ekstra. Apalagi dengan tuntutan banyaknya kegiatan, persiapan sekolah tatap muka, dan lainnya yang memungkinkan menguras energi maupun pikiran.

Para ahli kesehatan berbagi cara sederhana untuk diterapkan sehari-hari agar membantu tubuh dan pikiran menjadi lebih sehat. Berikut beberapa tips sebagai inspirasi untuk menerapkan ide-ide kegiatan sehari-hari, dilansir di Men's Health, Kamis (2/9):

1. Push up

Sebuah penelitian terhadap lebih dari 1.100 petugas pemadam kebakaran menemukan bahwa mereka yang dapat melakukan lebih dari 40 push-up memiliki risiko lebih rendah terkena penyakit kardiovaskular seperti serangan jantung atau strok. Risiko itu dapat dialami dekade berikutnya dibandingkan dengan mereka yang dapat melakukan kurang dari sepuluh push up

Kemampuan untuk menyelesaikan repetisi itu adalah tanda kekuatan otot seluruh tubuh, yang dikaitkan dengan tekanan darah dan kesehatan metabolisme yang baik. "Saya memulai hampir setiap hari dengan 150 push-up," kata John P Higgins, M.D., seorang profesor kedokteran di McGovern Medical School di UTHealth di Houston. 

2. Fokus karbohidrat tinggi serat

Lidah mungkin menyukai karbohidrat olahan rendah serat, tetapi tidak dengan jantung Anda. Sebuah studi baru di The New England Journal of Medicine menunjukkan orang yang dietnya mengandung sebagian besar makanan ini memiliki risiko 14 persen lebih tinggi dari kejadian kardiovaskular utama selama sepuluh tahun (dan risiko kematian 25 persen lebih tinggi dari penyebab apa pun). 

Spencer Kroll, seorang rekan dari American Board of Clinical Lipidology, menyarankan semangkuk kecil kacang, beri, dan sereal jelai. Makanan lain termasuk biji-bijian berserat tinggi seperti quinoa. "Saya telah melihat peningkatan yang signifikan dalam kolesterol LDL saya," kata dr Kroll. 

3. Atasi stres

Salah satu cara terbaik untuk menjadi lebih sehat adalah dengan mengontrol tekanan darah. Hipertensi dapat merusak hampir setiap organ di tubuh. 

"Stres sepanjang hari dapat mendorong tekanan darah tinggi saat Anda terjaga," kata ahli jantung Christopher Kelly dari UNC Health Care di Raleigh. 

Meditasi bukanlah satu-satunya cara untuk mengatasi stres. Memilih cara sendiri untuk menghilangkan stres sah-sah saja. Sebut saja membuat daftar putar atau memecahkan tantangan kubus rubik.

4. Tenangkan otak 

Penasihat MH W Christopher Winter mengingatkan proses menenangkan otak. Proses ini tidak perlu rumit, seperti bisa dimulai dari mematikan layar setidaknya 30 menit sebelum tidur, redupkan cahaya, dan lakukan sesuatu yang menenangkan, entah itu menyimak podcast, melakukan hubungan seks dengan suami atau istri, mendengarkan musik, atau menuliskan beberapa hal hebat tentang hari Anda atau pasangan Anda.

Sebagai upaya transisi bebas teknologi menjelang tidur, Raj Dasgupta, dari Keck School of Medicine di University of Southern California, mencoba kegiatan memecahkan 1.000 potongan teka-teki selama 15 hingga 30 menit. "Dengan setiap potongan puzzle ditemukan dan ditempatkan dengan benar, puzzle tersebut mendapat sedikit dopamin, yang memberi penghargaan pada otak dan, pada gilirannya, membuat tubuh rileks," kata dia.

5. Temukan gairah

Terkadang orang merasa hidup stagnan dan tanpa tujuan. Seseorang tidak depresi, tetapi juga tidak bersemangat. Istilah untuk kondisi ini boleh disebut sebagai “merana”.

Psikoterapis New York City, Allison Abrams, menekankan pentingnya membantu memvalidasi apa yang Anda rasakan. Salah satu cara untuk membantu menjernihkannya adalah dengan melakukan sesuatu yang membuat Anda mengalir, ketika Anda sepenuhnya terserap dan fokus pada sesuatu di luar diri Anda. 

"Ambil langkah menuju apa pun yang membawa Anda ke sana, mungkin memancing, panjat tebing, melukis, atau bercocok tanam," ujarnya.

Alex Dimitriu, pendiri Menlo Park Psychiatry & Sleep Medicine di Menlo Park, California, bermain layang-layang satu kali setiap pekan. Dia menganggapnya sebagai "terapi angin” yang merupakan versi samudra dari mandi hutan, sebuah tradisi di Jepang untuk mengisi ulang energi dengan menghabiskan waktu di hutan. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement