REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Tidak setiap film yang mencapai nomor satu di box office akan diingat oleh penggemar selama beberapa dekade. Dalam banyak kasus, bukan berarti film itu disukai atau dipuji.
Mungkin sulit untuk menentukan dengan tepat apa yang mendorong sebuah film berada di posisi pertama. Gencarnya pemasaran, akting para pemain, sutradara yang terlibat, hingga genre yang sedang hit saat itu bisa menentukan peringkat. Ada banyak film hebat yang berhasil mencapai posisi nomor satu, namun mereka hampir sepenuhnya dilupakan.
Film apa saja yang dimaksud? Berikut daftarnya, seperti dilansir di laman Screen Rant, Rabu (18/8):
1. Non-Stop (2014)
Secara umum, film aksi bisa dengan mudah mendapat penggemar di bioskop, tetapi mereka sering gagal membuat penggemar bertahan lama. Seperti film thriller aksi lainnya, Non-Stop berhasil dalam debutnya menduduki posisi nomor satu dan menghasilkan 222,8 juta dolar AS (Rp 3,2 triliun).
2. The Magnificent 7 (2016)
Beberapa film tidak bisa menangani kekuatan bintang yang melekat pada proyek tersebut, seperti halnya remake The Magnificent 7 yang mengecewakan. Dibintangi oleh Denzel Washington, Chris Pratt, Ethan Hawke, dan Vincent D'Onofrio, film ini menjadi bom box office, meski menghabiskan waktu sepekan di posisi teratas.
3. Safe House (2012)
Sebuah film yang dibintangi Ryan Reynolds dan Denzel Washington terdengar seperti film yang akan mendapatkan banyak perhatian. Pada 2012, Reynolds masih menemukan pijakannya sebagai bintang Hollywood. Meskipun berada di nomor satu, film ini tidak terlalu buruk tetapi hanya berhasil menerima ulasan rata-rata dari para kritikus.
4. Race to Witch Mountain (2009)
Sulit membayangkan film Dwayne Johnson dilupakan, mengingat jumlah kesuksesan box office yang dimainkannya dalam beberapa tahun terakhir. Namun, Race To Witch Mountain hanya mencapai 52 persen di Metacritic.
5. Disturbia (2007)
Aktor Shia LaBeouf memiliki karier yang menarik dan terkadang bergejolak. Dari waktu ke waktu sebagai bintang cilik, perannya di Transformers, serta terakhir menjadi sutradara dan penulis, banyak orang melupakan film thriller misterinya yang berjudul Disturbia.