Selasa 17 Aug 2021 03:00 WIB

5 Kebiasaan yang Merusak Kesehatan Tulang

Ada beberapa kebiasaan sehari-hari yang dapat mengganggu kesehatan tulang.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Reiny Dwinanda
Membubuhi garam pada makanan di restoran.  Semakin banyak garam yang dikonsumsi, akan ada semakin banyak kalsium yang tersingkir. Akibatnya, tak ada cukup banyak kalsium yang bisa digunakan untuk membantu kesehatan tulang.
Foto: Reiny Dwinanda/Republika
Membubuhi garam pada makanan di restoran. Semakin banyak garam yang dikonsumsi, akan ada semakin banyak kalsium yang tersingkir. Akibatnya, tak ada cukup banyak kalsium yang bisa digunakan untuk membantu kesehatan tulang.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tulang memiliki banyak fungsi bagi tubuh selain menunjang tubuh secara struktural. Beberapa fungsi lain tulang adalah melindungi organ vital, menjadi tempat untuk menyimpan mineral, hingga memungkinkan tubuh untuk bergerak.

Seperti dilansir Medical News Today, manusia lahir dengan sekitar 270 tulang lunak. Setelah mencapai usia dewasa, manusia memiliki 206 tulang. Tulang terbesar di dalam tubuh manusia adalah tulang paha atau femur, dan yang terkecil adalah tulang sanggurdi di telinga.

Baca Juga

Ada beberapa kebiasaan sehari-hari yang jarang disadari ternyata dapat merusak kesehatan tulang. Berikut ini adalah lima di antaranya, seperti dilansir WebMD, Selasa (17/8).

Terlalu banyak konsumsi garam

photo
Garam (Ilustrasi) - (Pixabay)

Semakin banyak garam yang dikonsumsi, akan ada semakin banyak kalsium yang tersingkir. Akibatnya, tak ada cukup banyak kalsium yang bisa digunakan untuk membantu kesehatan tulang.

Tak perlu benar-benar menghilangkan garam dari asupan sehari-hari. Akan tetapi, batasi agar asupan garam tidak berlebih, yaitu kurang dari 2.300 miligram sodium per hari. Waspadai beberapa jenis makanan yang mengandung garam sangat tinggi, seperti keju, keripik, roti, dan daging olahan iris.

Malas gerak

photo
Menonton televisi di rumah. - (ANTARA /Yulius Satria Wijaya)

Menonton acara televisi yang disukai tentu terasa menyenangkan. Akan tetapi, menghabiskan waktu terlalu lama untuk menonton televisi akan membuat tubuh kurang bergerak. Hal ini bisa berdampak kurang baik bagi tulang.

Kegemaran dalam menonton televisi, main gim ponsel, atau aktivitas bersantai lain perlu diimbangi juga dengan kebiasaan berolahraga. Olaharga dapat membuat tulang menjadi lebih kuat. Ketika tulang menopang berat tubuh, tulang dan otot akan bekerja untuk melawan gravitasi dan menjadi lebih kuat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement