Sabtu 19 Jun 2021 07:05 WIB

Taylor Swift akan Rekam Ulang Album Red

Taylor Swift menyebut, album Red Taylor's Version akan memuat 30 lagu.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Taylor Swift berencana membuat ulang album Red yang dirilisnya pada 2012.
Foto: AP/Jordan Strauss/Invision
Taylor Swift berencana membuat ulang album Red yang dirilisnya pada 2012.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Taylor Swift telah mengonfirmasi bahwa album yang akan direkam ulang berikutnya adalah Red (2012). Album yang akan masuk pada edisi Taylor's Version ini rencananya akan dirilis pada 19 November mendatang.

Swift mengatakan, Red akan sangat terhubung dengan keadaan banyak orang selama pandemi. Apalagi, secara keseluruhan isinya tentang kesepian, kebingungan, hancur, tersiksa oleh kenangan masa lalu, tapi juga bersyukur dan bahagia.

Baca Juga

"Secara musik dan lirik, Red menyerupai orang yang patah hati. Itu ada di mana-mana, mosaik perasaan yang retak yang entah bagaimana semuanya cocok pada akhirnya," kata Swift, seperti dilansir NME, Sabtu (19/6).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement