Senin 31 May 2021 00:10 WIB

Ganja Legal di AS, Anjing Pelacak Ganja Dipensiunkan Dini

Kepolisian harus membeli anjing baru untuk dilatih mengendus obat selain ganja.

Rep: Dwina Agustin/ Red: Dwi Murdaningsih
Anjing pelacak. ilustrasi
Foto:

Sheriff Cumberland County, Darrell Hodges, mengatakan kantornya baru-baru ini harus menghentikan K-9 pendeteksi obat-obatan. Dia mengatakan departemennya yang beranggotakan 17 orang tidak memiliki uang untuk membeli dan melatih anjing baru.

"Anda bekerja dengan mereka hari demi hari, dan mereka menjadi bagian dari Anda, dan untuk mengambilnya begitu saja agak sulit," kata Hodges.

Hodges berkata bahwa semuanya baik-baik saja bagi Mambo yang diadopsi oleh anggota yang menanganinya. "Anjing itu benar-benar menjalani kehidupan yang luar biasa. Dia memiliki kamar tidurnya sendiri di sebuah rumah dan semakin manja, " ujarnya.

Negara bagian lain yang sebelumnya telah melegalkan ganja harus melakukan penyesuaian serupa. "Trennya ada di mana-mana," kata direktur eksekutif Asosiasi Anjing Polisi AS, Don Slavik.

Slavik menyatakan, ketika anjing mendapatkan pelatihan perilaku, termasuk mengendus sesuatu, maka  itu tidak akan pernah hilang. "Mereka tidak ingin ada kesalahan, oleh karena itu mereka ingin mendatangkan anjing baru," katanya.

sumber : AP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement