Kamis 04 Mar 2021 15:04 WIB

Penggemar BTS di Timur Tengah Rela Lakukan Ini Demi Idola

Penggemar BTS di Timur Tengah menggelar pameran seni demi menarik sang idola.

Rep: Dea Alvi Soraya/ Red: Nora Azizah
BTS UAE Army, sebutan bagi penggemar BTS di Emirat Arab, meluncurkan pameran seni yang digelar untuk memberikan dukungan dan penghormatan atas pencapaian boygrup asal Korea Selatan itu.
Foto: Wikimedia
BTS UAE Army, sebutan bagi penggemar BTS di Emirat Arab, meluncurkan pameran seni yang digelar untuk memberikan dukungan dan penghormatan atas pencapaian boygrup asal Korea Selatan itu.

REPUBLIKA.CO.ID, DUBAI -- BTS UAE Army, sebutan bagi penggemar BTS di Emirat Arab, meluncurkan pameran seni yang digelar untuk memberikan dukungan dan penghormatan atas pencapaian boygrup asal Korea Selatan itu. Mereka juga berharap pameran yang berjudul “BTS Meets Street Arts in the UAE” ini dapat menarik perhatian sang idola untuk menggelar konser disana.

Pameran monumen bergerak itu akan dipamerkan di berbagai lokasi di seluruh negeri mulai 25 Maret. “Kami bermaksud membawa BTS untuk tampil di Timur Tengah. Kami ingin mereka memperhatikan bahwa mereka sangat dicintai di UEA seperti halnya mereka dicintai di Amerika, Eropa, Jepang, dan belahan dunia lainnya,” ujar administrator BTS UEA, Elareese Ramos yang dikutip di Arab News, Kamis (4/3).

Baca Juga

“Ini akan menjadi pameran bergerak pertama kalinya yang digelar serentak di seluruh wilayah. Ini kesempatan kita bisa bersatu dengan nama ARMY Timur Tengah,” tambah Ramos.

Para penggemar juga mengumpulkan seniman lokal untuk membuat karya seni yang terinspirasi oleh tujuh anggota grup. BTS UAE Army telah berkolaborasi dengan Springs 15, platform uji coba untuk individu dan bisnis kecil yang mencari dukungan untuk mengubah ide kreatif mereka menjadi kenyataan, untuk meluncurkan proyek ini.

BTS terakhir kali tampil di UEA pada 2016 sebagai bagian dari KCon Abu Dhabi, disusul tur dunia "Love Yourself: Speak Yourself" pada 2019. Para ARMY UEA memiliki harapan besar agar boygrup beranggotakan tujuh orang itu dapat kembali tampil di UEA. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement