Selasa 26 Jan 2021 01:30 WIB

Ilmuwan Ungkap Cara Menghentikan Strain Corona Baru

Stimulus ekonomi dan aktivitas memberi kesempatan virus bermutasi menjadi lebih jahat

Rep: Adysha Citra Ramadhani/ Red: Dwi Murdaningsih
Cerpelai. Ternak cerpelai di Denmark dimusnahkan untuk mengantisipasi dampak mutasi galur (strain) virus corona.
Foto:

Cara terbaik untuk mewujudkan hal tersebut adalah dengan menerapkan protokol kesehatan yang lebih ketat. Tim peneliti menilai protokol kesehatan yang ketat dapat melindungi sistem kesehatan masyarakat, kesejahteraan individu, dan juga masa depan.

"Selama vaksin tetap efektif, serapan vaksin yang lebih tinggi akan menurunkan kematian terkait Covid-19, menekan penyebaran strain virus, dan menurunkan risiko evolusi dari strain virus yang lebih jahat di masa depan," tukas tim peneliti.

Tim peneliti juga menyampaikan bahwa orang-orang perlu  mewaspadai evolusi virus SARS-CoV-2 pada hewan, seperti cerpelai atau kucing, yang diikuti oleh transmisi kepada manusia. Situasi tersebut dapat memberi risiko jangka panjang yang signifikan bagi kesehatan masyarakat.

Oleh karena itu, tim peneliti menilai vaksinasi pada hewan-hewan tertentu yang sudah didomestikasi dapat ikut berperan penting dalam menghambat evolusi virus dan kejadian spillback. Spillback atau spillover merupakan kondisi di mana virus bisa berpindah dari satu spesies ke spesies lain.

"Vaksinasi terhadap sebagian spesies hewan yang didomestikasi mungkin juga penting dalam menekan penyebaran infeksi," ujar tim peneliti.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement