Sabtu 16 Jan 2021 00:05 WIB

Bolehkah Ibu Menyusui Mendapat Vaksinasi Covid-19?

Kelompok yang dianggap rentan menerima vaksin Covid-19 adalah ibu menyusui.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Nora Azizah
Kelompok yang dianggap rentan menerima vaksin Covid-19 adalah ibu menyusui (Foto: ilustrasi)
Foto:

Rankins menyarankan untuk mempertimbangkan kesediaan untuk divaksin dengan cermat sesuai kondisi tiap orang. Misalnya, jika ibu menyusui memiliki pekerjaan berisiko tinggi yang mengharuskan berjumpa banyak orang, vaksin sangat dibutuhkan.

"Ibu menyusui yang memiliki masalah kesehatan seperti diabetes, tekanan darah tinggi, atau penyakit paru-paru juga disarankan untuk divaksin," ujar pemandu podcast "All About Pregnancy & Birth" itu.

Terkait manfaat vaksin, yang terpenting bagi ibu menyusui tentunya membuat dia terlindungi dari penularan Covid-19 serta relatif tidak mengalami kondisi parah jika tertular. Dengan begitu, ibu dapat terus merawat bayinya.

Para pakar percaya bahwa antibodi yang diproduksi ibu akan termuat dalam ASI sehingga juga akan memberikan perlindungan bagi bayi. Profesor madya di bidang kedokteran anak, Henry C Lee, juga mengungkap kebaikan lain.

"Semakin banyak orang yang divaksin akan membuat adanya lebih banyak pelacakan terkait berbagai potensi efek samping yang mungkin bisa merugikan," tutur Lee, seperti dikutip dari laman Parents, Jumat (15/1).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement