Senin 30 Nov 2020 09:49 WIB

Penyebab Kematian Aktor Sean Connery Akhirnya Dipublikasikan

Aktor legendaris Sean Connery meninggal dunia di usia 90 tahun akibat pneumonia.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Nora Azizah
Aktor legendaris Sean Connery meninggal dunia di usia 90 tahun akibat pneumonia.
Foto: EPA
Aktor legendaris Sean Connery meninggal dunia di usia 90 tahun akibat pneumonia.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktor legendaris, Sean Connery yang paling dikenal sebagai orang pertama yang memerankan James Bond dalam sebuah film, meninggal dunia di usia 90 tahun belum lama ini. Namun, berita tentang penyebab kematiannya belum dipublikasikan.

Sertifikat kematian yang diperoleh TMZ, akhirnya mengungkap penyebab kematian sang legenda James Bond. Connery dikabarkan meninggal dunia dalam tidurnya karena pneumonia, gagal jantung, dan usia tua. Secara khusus, Connery dilaporkan meninggal karena gagal napas akibat pneumonia, fibrilasi atrium, detak jantung tidak teratur yang dapat menyebabkan peningkatan risiko stroke, gagal jantung, dan komplikasi lainnya.

Baca Juga

Sertifikat tersebut mengkonfirmasi apa yang dikatakan keluarga Connery kepada Fox News pada saat kematiannya. Dia meninggal pada 31 Oktober sekitar jam 1 pagi di rumahnya, Bahamas.

"Dia meninggal dengan damai dalam tidurnya dikelilingi oleh keluarga," kata perwakilan Connery kepada Fox News atas nama istrinya, Micheline Roquebrune dan kedua putranya, Jason dan Stephane.

Connery adalah seorang aktor internasional yang telah memenangkan penghargaan Oscar, beberapa Golden Globes, termasuk Cecil B. DeMille dan Henrietta Awards, serta dua penghargaan British Academy Film Awards (BAFTA). Selain perannya sebagai James Bond pertama yang dimulai dengan film Dr. No tahun 1962, ada film popular lainnya termasuk The Untouchables, The Rock, dan Murder on the Orient Express.

Dilansir Fox News, Senin (30/11), akting pertama Connery terlihat dalam film Lilacs in the Spring tahun 1954. Dia juga memegang peran kecil sebelum peran utama pertamanya dalam Blood Money tahun 1957. Sementara pada tahun 1958, ia membintangi lawan main Lana Turner dalam film Another Time, Another Place.

Setelah Dr. No, Connery muncul di enam film Bond lagi berjudul, From Russia with Love, Goldfinger, Thunderball, You Only Live Twice, Diamonds are Forever dan Never Say Never Again. Selain itu, ada juga film Connery terkenal lainnya, termasuk Indiana Jones and the Last Crusade, The Hunt for Red October, The Wind and the Lion, The Man Who Would Be King dan Finding Forrester.

 

Perannya dalam film The Untouchables pada tahun 1987 membuatnya memenangkan Oscar sebagai aktor pendukung. Pada 1999, Connery terpilih sebagai Pria Terseksi Abad dalam survei yang dilakukan oleh majalah New Woman. Setahun kemudian, dia dianugerahi gelar bangsawan oleh Ratu Elizabeth II. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement