Rabu 07 Oct 2020 16:51 WIB

31 Oktober, GFriend Gelar Konser Daring di Weverse

GFriend akan tampil selama 90 menit di konser daring laman Weverse.

Grup K-pop GFriend akan tampil dalam konser online pada 31 Oktober. Tiket konsernya bisa dibeli di Weverse Shop mulai Rabu (7/10).
Foto: @gfriendofficial/Instagram
Grup K-pop GFriend akan tampil dalam konser online pada 31 Oktober. Tiket konsernya bisa dibeli di Weverse Shop mulai Rabu (7/10).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Grup idola K-pop GFriend akan menyapa para penggemar mereka atau disebut Buddy dalam gelaran konser daring pertama mereka. Rencananya, konser akan dihelat pada 31 Oktober 2020 pukul 17.00 waktu Korea Selatan atau 15.00 WIB.

Pihak agensi Big Hit Entertainment dalam siaran persnya, ditulis Rabu mengungkapkan, konser bertajuk "2020 GFriend Online Concert GFriend C:ON" atau "G C: ON" ini dijadwalkan tayang secara langsung di laman Weverse. GFriend akan tampil selama 90 menit dan menampilkan hal spesial, termasuk membawakan lagu-lagu populer mereka untuk para penggemar mereka di seluruh dunia.

Baca Juga

Tiket konser bisa dibeli di Weverse Shop mulai Rabu (7/10) ini pukul 14.00 waktu Korea Selatan atau 12.00 WIB. Harga yang dibanderol ialah 29.000 won atau setara Rp 370.295 untuk yang terdaftar dalam keanggotaan di Weverse dan 39.000 won atau setara Rp 498.611 untuk harga normal.

GFriend yang beranggotakan Sowon, Yerin, Eunha, Yuju, SinB, dan Umji debut pada Januari 2015 melalui mini album Seasons of Glass. Perlahan, mereka mendapatkan popularitas melalui lagu-lagunya, seperti "Me Gustas Tu" dan "Love Whisper".

GFriend lalu mulai mengembangkan musikalitas melalui mini album Song of the Sirens dengan lagu utama "Apple" yang mengusung konsep "Vibrant Witch" pada Juli lalu. Keenam personel berpartisipasi aktif dalam pembuatan album itu.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement