Jumat 10 Jul 2020 18:23 WIB

Ungkapan Terima Kasih Trio Kwek Kwek pada Papa T Bob

Ungkapan Terima Kasih Trio Kwek Kwek Atas Jasa Papa T Bob

Rep: viva.co.id/ Red: viva.co.id
Papa T Bob.
Papa T Bob.

VIVA – Pencipta lagu anak-anak yang terkenal pada tahun 1990-an, Papa T Bob meninggal dunia pada hari  Jumat, 10 Juli 2020. Papa T Bob meninggal dunia di usia 59 tahun.

Meninggalnya Papa T Bob tentu saja membuat para mantan artis cilik merasa berduka, salah satunya adalah personel Trio Kwek Kwek, Leony Vitria Hartanti dan Dea Ananda. Melalui Instagram pribadinya, Leony dan Dea tampak mengunggah potret kebersamaan dengan mendiang Papa T Bob.

Baca juga: Berita Duka, Papa T Bob Meninggal Dunia

Melalui caption yang ditulisnya, Leony mengucapkan terima kasih kepada Papa T Bob karena selalu membuat lagu-lagu yang bagus untuk Trio Kwek Kwek. Bahkan, Leony menyebut bahwa tidak akan ada Trio Kwek Kwek jika tidak ada Papa T Bob.

 

“Rest in peace om Wanda @papatbob_official Rasanya masih ga percaya dengan berita ini.. Terima kasih atas karya2mu selama ini untuk anak-anak Indonesia om,” tulis Leony dikutip VIVA.

“Terima kasih uda selalu bikinin lagu yg bagus2 untuk Trio Kwek Kwek.. Gak akan ada trio kwek kwek kalo ga ada om Wanda.. istirahat yang tenang ya om.. Karyamu abadi selalu,” tulis Leony menambahkan.

Hal senada juga diungkapkan oleh Dea Ananda. Melalui unggahannya, Dea berterima kasih kepada Papa T Bob atas jasanya untuk Trio Kwek Kwek.

“Rest In Peace om Wanda @papatbob_official ... gak ada om Wanda gak ada Trio Kwek2 .. Terima kasih atas semua karya yang selalu mewarnai hidup kami. Selamat jalan...,” tulis Dea Ananda.

 

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan viva.co.id. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab viva.co.id.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement