Kamis 02 Jul 2020 03:10 WIB

Stiker Animasi BT21 dan LINE FRIENDS Diluncurkan

Hasil penjualan stiker akan disumbangkan ke IVI untuk inisiatif imunisasi.

(Ilustrasi) aplikasi LINE. Set stiker animasi BT21 dari LINE Friends tersedia secara global.
Foto: wikipedia.org
(Ilustrasi) aplikasi LINE. Set stiker animasi BT21 dari LINE Friends tersedia secara global.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- LINE Corporation mengumumkan peluncuran set stiker animasi bersama Institut Vaksin Internasional (IVI). Stiker itu mengusung karakter BT21 dari LINE FRIENDS.

Dalam keterangan tertulisnya yang diterima di Jakarta, Rabu, LINE mengatakan bahwa hasil penjualan stiker akan sepenuhnya disumbangkan ke IVI untuk inisiatif imunisasi anak IVI dan pengembangan vaksin Covid-19. Set stiker animasi bernama "BT21: Protect You by LINE x IVI" itu hadir sebanyak 24 buah stiker yang dirancang untuk menyemangati pengguna agar tetap sehat dan menjaga kebersihan.

Baca Juga

Set stiker ini tersedia secara global (kecuali beberapa wilayah) mulai 30 Juni hingga 31 Oktober mendatang dan tersedia dengan harga 100 LINE Coins atau Rp 23 ribu. LINE Plus Corporation, anak perusahaan LINE Corporation yang berbasis di Korea, sebelumnya telah menandatangani Nota Kesepahaman (MOU) dengan IVI.

Selain upaya pengumpulan dana melalui set stiker BT21, kolaborasi ini memanfaatkan jangkauan LINE sebagai platform global untuk mempromosikan penggunaan vaksin dan meningkatkan tingkat imunisasi di seluruh dunia melalui Akun Resmi (OA) IVI yang tersedia dalam bahasa Indonesia, bahasa Thailand, dan bahasa Inggris. Sebagai inisiatif Program Pembangunan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNDP), IVI merupakan organisasi internasional nirlaba yang didedikasikan untuk penelitian, pengembangan dan pengiriman vaksin.

Lembaga ini mengembangkan dan menyelesaikan transfer teknologi untuk vaksin kolera oral pertama yang terjangkau di dunia dan memasuki uji klinis fase III untuk vaksin konjugat tifoid. Belum lama ini, pihaknya mengumumkan bahwa mereka akan melakukan uji klinis Fase I/II untuk vaksin Covid-19 yang baru.

LINE telah menjalankan sejumlah inisiatif sebagai respons terhadap pandemi Covid-19. Perjanjian dengan IVI ini disebut sebagai salah satu cara dari LINE untuk mendekatkan jarak antara manusia dengan informasi dan layanan yang diperlukan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement