Senin 30 Dec 2019 12:29 WIB

Cats Diprediksi Borong Golden Raspberry Awards

Mendapat banyak ulasan negatif membuat film 'Cats' borong gelar di Raspberry Awards.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Nora Azizah
Ulasan negatif yang terus membayangi film 'Cats' membuatnya diprediksi memborong gelar di Golden Raspberry Awards (Foto cuplikan adegan film Cats)
Foto: Amblin Entertainment
Ulasan negatif yang terus membayangi film 'Cats' membuatnya diprediksi memborong gelar di Golden Raspberry Awards (Foto cuplikan adegan film Cats)

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Ulasan negatif yang terus membayangi film 'Cats' membuatnya diprediksi memborong gelar di Golden Raspberry Awards. Ajang penghargaan untuk deretan sinema terburuk itu berlangsung pada 8 Februari 2020 di Los Angeles, Amerika Serikat.

Dilansir melalui Digital Spy, Senin (30/12), piala Razzies tentunya jauh dari ekspektasi tinggi para sineas. Namun, mengharapkan pencapaian di ajang penghargaan konvensional memang kurang realistis. Banyak komentar pedas soal film, termasuk 'Cats adalah hal terburuk yang pernah terjadi pada kucing, selain anjing'.

Baca Juga

Setelah dirilis hingga saat ini, 'Cats' yang dibintangi banyak figur publik tersohor hanya meraup pendapatan global 38,4 juta dolar AS. Padahal, biaya produksi film adaptasi musikal yang menerapkan Digital Fur Technology ini sangat mahal, sekitar 95 juta dolar AS.

Dengan seluruh kondisi itu, rumah produksi Universal Pictures diam-diam menghilangkan video promosi film dari laman mereka. Tayangan cuplikan 'Cats' juga tidak ada lagi di layanan streaming Academy of Motion Picture Arts and Sciences.

Lagu orisinal "Beautiful Ghosts", kolaborasi Andrew Lloyd Webber dan Taylor Swift, tidak lagi dijagokan untuk Oscar, meski sudah masuk dalam nominasi Golden Globe. Ada kemungkinan tim akan menghadirkan versi baru 'Cats' yang diperbaiki di bioskop.

Sejumlah kritikus mendapati beberapa kejanggalan pada efek visual film seperti terlihatnya tangan manusia tokoh Old Deuteronomy (Judi Dench). Sutradara Tom Hooper mengakui penggarapan film masih berlangsung hingga sepekan sebelum rilis.

Walau 'Cats' gagal, Universal masih punya deretan film lain yang digadang-gadang sukses. Ada film 'Us', '1917', 'Queen & Slim', 'How to Train Your Dragon: The Hidden World', 'Abominable', dan 'The Secret Life of Pets 2'.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement