Senin 02 Dec 2019 11:53 WIB

Gita Gutawa dan Sandhy Sondoro Bintang Tamu Konser Chrisye

Gita Gutawa dan Sandhy Sondoro hadir di lima kota konser Chrisye.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Indira Rezkisari
Almarhum Chrisye
Foto: Antara
Almarhum Chrisye

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyanyi Gita Gutawa dan Sandhy Sondoro menjadi bintang tamu di rangkaian tur "Chrisye Live by Erwin Gutawa". Perwakilan Erwin Gutawa Production selaku penyelenggara, Ayu Putri Rianti, menyampaikan bahwa keduanya hadir di lima kota.

Konser yang menghadirkan kembali almarhum Chrisye di panggung itu berlangsung mulai Desember 2019 sampai Februari 2020. Pertunjukan digelar di Bandung, Semarang, Solo, Yogyakarta, dan Surabaya. Penyelenggara masih merencanakan akhir konser di Jakarta.

Baca Juga

"Gita dan Sandhy menyanyikan beberapa lagu Chrisye, ada juga momen mereka berduet. Yang jelas, semua penonton bisa nyanyi bareng dan nostalgia lagu-lagu Chrisye," kata Ayu. Dia membocorkan beberapa judul seperti "Andai Aku Bisa", "Anak Jalanan", dan "Sendiri".

Ayu menjelaskan, daftar lagu secara keseluruhan di tiap kota akan menyesuaikan dan beberapa mengalami perubahan. Dengan begitu, penonton di tiap kota akan mendapat suguhan pertunjukan musik yang berbeda dari pentas di lokasi lainnya.

Menurut Ayu, konser mendatang memiliki target penonton dengan rentang usia yang cukup jauh. Tembang Chrisye yang tidak lekang oleh waktu membuat karyanya dinikmati penggemar lintas usia, generasi kekinian sampai yang berusia lebih matang.

"Persiapan, koordinasi, dan latihan saat ini sudah berjalan kurang lebih dua bulan. Kami akan mempersiapkan penampilan menarik di setiap kota sesuai jadwal," ujar Ayu.

Pihak penyelenggara mengumumkan bahwa tiket presale tahap pertama sudah habis terjual. Saat ini, dibuka penjualan tiket konser presale tahap kedua sampai 7 Desember 2019.

Tiket terdiri dari empat kategori, yaitu festival (Rp 350 ribu), kelas dua (Rp 550 ribu), kelas satu (Rp 850 ribu), dan VIP (Rp 1,1 juta). Penikmat musik bisa melakukan pembelian lewat aplikasi Traveloka atau www.chrisyelive.com.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement