Senin 30 Sep 2019 06:15 WIB

Lima Langkah Agar Tubuh Pulih dari Flu

Saat terserang flu baiknya menahan keinginan makan yang pedas atau berminyak.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Ani Nursalikah
Sakit flu
Foto: flickr
Sakit flu

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Flu merupakan penyakit pernapasan menular akibat infeksi virus yang tersebar lewat udara. Flu biasanya disebabkan oleh tiga jenis virus yaitu influenza A, B dan C. Meski bukan penyakit berat, namun terserang flu bisa mengganggu aktivitas sehari-hari.

Lalu bagaimana cara untuk pulih dari flu? Berikut beberapa cara sederhana yang bisa dilakukan saat kamu terserang flu seperti dilansir The Guardian, Senin (30/9).

Baca Juga

Minum obat antivirus

Jika menunjukkan gejala flu, kamu bisa membeli obat antivirus seperti oseltamivir (dijual sebagai Tamiflu) dan zanamivir (Relenza). Kedua obat itu bekerja memblokir virus yang menginfeksi sel-sel baru. Obat-obat ini paling efektif jika diminum dalam kurun waktu 48 jam dari gejala pertama sehingga dapat memperpendek serangan flu. Namun, jika kamu mengidap diabetes atau penyakit jantung kamu bisa berkonsultasi dengan dokter untuk menentukan obat mana yang baik diminum.

Istirahat cukup

Tidur yang cukup bisa memperkuat sistem kekebalan tubuh, juga meningkatkan kemampuan tubuh dalam menjaga jumlah sel darah putih agar tetap tinggi dan melawan infeksi. Karena itu, selain memulihkan, istirahat yang cukup bahkan bisa membantu mencegah flu.

Perhatikan asupan makanan dan minuman

Saat terserang flu baiknya menahan keinginan makan yang pedas atau berminyak. Untuk memulihkan flu perbanyaklah mengonsumsi makanan tinggi vitamin C seperti buah kiwi dan paprika hijau, serta yang kaya antioksidan beta-karoten seperti wortel, ubi dan labu. Dengan mengonsumsi itu, sistem kekebalan tubuh kamu bisa meningkat.

Sementara itu, untuk minum, banyak ahli percaya ketika flu dianjurkan minum minimal delapan gelas sehari. Gejala flu yang umum seperti berkeringat dan pilek meningkatkan jumlah air tubuh yang hilang, jadi menjaga asupan cairan dianjurkan agar mencegah dehidrasi. Minum juga bisa menghentikan lendir yang menumpuk di paru-paru Anda, yang dapat menyebabkan pneumonia.

Tetap hangat dan tetap di rumah

Membuat tubuh tetap hangat saat terserang flu membantu tubuh bisa mempertahankan energi. Ketika flu, para ahli merekomendasikan agar kamu istirahat di rumah setidaknya selama 24 jam untuk menghindari penularan virus. Ini juga dapat mengurangi risiko mengembangkan komplikasi seperti pneumonia.

Coba suplemen NAC

N-asetil L-sistein (NAC) adalah antioksidan kuat. Penelitian telah menunjukkan hal itu dapat mengurangi durasi dan tingkat keparahan flu dengan meningkatkan imunitas, mengurangi lendir pernapasan dan menghambat kemampuan virus untuk bereplikasi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement