Kamis 22 Aug 2019 19:47 WIB

Spotify Digugat Penerbit Musik Eminem

Penerbit musik Eminem mengajukan gugatan pelanggaran hak cipta terhadap Spotify.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Reiny Dwinanda
eminem
Foto: aceshowbiz
eminem

REPUBLIKA.CO.ID, NASHVILLE — Penerbit musik musisi Eminem, Eight Mile Style, mengajukan gugatan besar baru terhadap Spotify atas dugaan pelanggaran ratusan hak cipta lagu dan menantang undang-undang lisensi musik yang baru disahkan. Dalam gugatan yang diajukan pada Rabu (21/8) di pengadilan federal di Nashville, Eight Mile menuduh Spotify mereproduksi lagu "Lose Yourself" dan sekitar 250 lagu Eminem lainnya.

Perusahaan tersebut mengaku mendapat kerugian hingga miliaran dolar AS. Dilansir The Hollywood Reporter, gugatan itu menuduh Spotify yang merupakan raksasa streaming berbasis di Stockholm, tidak memenuhi kewajibannya sesuai Undang-undang Modernisasi Musik (MMA).

Spotify dituding tidak memiliki lisensi untuk menyiarkan koleksi Eminem. Gugatan itu juga menyebut Spotify telah menempatkan lagu "Lose Yourself" ke dalam kategori Kontrol Hak Cipta atau dicadangkan untuk lagu yang pemiliknya tidak dikenal.

Eight Mile menyerang gagasan absurd itu sebagai pemilik lagu ikonik dari film 8 Mile pada 2002. "Lose Yourself" sempat menduduki nomor satu di Billboard Hot 100 dan memenangkan Oscar untuk lagu terbaik.

Menurut data grafik, Eminem adalah salah satu artis yang paling diikuti di Spotify. Dia berada di kategori yang sama dengan Bruno Mars, Coldplay, dan Taylor Swift.

Eight Mile diwakili pengacara Richard Busch, yang pernah menangani kasus perintisan pada awal pekerjaan Eminem. Perselisihan terhadap Universal Music Group itu mengeksplorasi apakah unduhan digital harus diperlakukan sebagai lisensi atau penjualan.

Kasus-kasus yang baru diselesaikan Busch, memainkan beberapa peran dalam pengesahan UU Modernisasi Musik dengan meyakinkan Spotify dan distributor musik lainnya untuk datang ke meja perundingan untuk undang-undang baru itu. Sebelum ada UU Modernisasi Musik, masalah terus-menerus muncul bagi musisi yang mendistribusikan musik secara digital.

Di bawah undang-undang hak cipta, Spotify dapat memperoleh lisensi wajib untuk reproduksi lagu secara mekanis. Spotify harus mengirimkan pemberitahuan dan melakukan pembayaran yang diperlukan kepada pihak terkait.

Eight Mile meyakini Spotify tahu persis siapa yang memiliki lagu-lagu Eminem. Bahkan, jika tidak tahu, Spotify bisa mencocokkan rekaman suara dengan komposisi Eight Mile seperti yang dipersyaratkan MMA.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement