Baju seperti apa yang akan dipakai saat Lebaran nanti? Apakah kamu sudah menyiapkannya atau masih bingung memilih outfits yang pas? Mengingat Lebaran tinggal menghitung hari, mulailah menyiapkan outfits atau baju Lebaran agar kamu lebih tenang saat menyambut Lebaran nanti. Tampil memukau saat Lebaran itu sudah menjadi tradisi kebanyakan orang.
Nah bagi kamu yang belum mendapatkan ide baju Lebaran yang pas, berikut ini Cermati.com telah mengumpulkan beberapa pilihan outfits Lebaran tahun ini yang bisa menjadi inspirasi buat kamu.
1. Outfit Warna Pastel
View this post on Instagram
Jika kamu menyukai ketenangan, outfits berwarna pastel pasti cocok untukmu. Mulai dari atasan, bawahan, hingga outerwear pun bisa dijadikan satu warna. Apalagi warna pastel ini sangat cocok untuk semua jenis kulit. Agar warnanya tidak kelihatan membosankan, kamu bisa padukan dengan warna tas atau sepatu yang berbeda. Tapi ingat, padukan dengan warna yang masih berhubungan dengan warna pastel, seperti putih off white, atau tan.
Baca Juga: Tips Hemat Belanja Saat Midnight Sale
2. Padukan Warna-Warna Cerah
View this post on Instagram
Mengingat Lebaran merupakan hari kemenangan, tidak ada salahnya jika ingin memadukan warna-warna cerah. Dress berwarna merah, biru, atau mustard sedang menjadi trendsetter akhir-akhir ini. Kamu bisa padukan pakaian berwarna cerah ini dengan item berwarna cerah pula, sehingga kesannya lebih serasi. Kalaupun ingin memilih warna yang berbeda pilihlah baju dengan warna netral yang bisa cocok ke semua warna pakaian. Misalnya saja warna hitam, putih, abu-abu, nude, atau cokelat.
3. Outfit Hitam dan Sneakers
View this post on Instagram
Bagi yang ingin jalan-jalan atau liburan bersama teman, padu padan pakaian serba hitam dan sneakers sangat pas untuk menemani hari-harimu. Outfits berupa rok, jeans, dress, jumpsuit, atau sweater panjang, apapun bisa kamu kenakan untuk menikmati momen santai ini. Selain cocok untuk momen santai, outfits serba hitam ini juga cocok untuk acara-acara formal. Jadi, kamu bisa memakainya untuk acara kantor juga, seperti acara makan malam atau silaturahmi ke rumah rekan kerja.
4. Monokrom
View this post on Instagram
Jika poin sebelumnya bertema hitam yang dramatis, kali ini kamu bisa memakai busana gaya monokrom untuk tampil layaknya anak muda. Outfits monokrom sangat mudah dipadukan dengan item lain, jadi kamu tidak perlu takut bila ingin memadukannya dengan busana berwarna cerah. Tidak hanya atasan dan bawahan saja yang bernuansa monokrom, bahkan sepatu, tas, dan kerudung pun bisa. Untuk dapatkan kesan yang sedikit mewah, jangan lupa menambahkan perhiasan, baik yang berwarna emas ataupun silver.
Baca Juga: 6 Cara Hemat Dengan Belanja Pintar
5. Outfits Foral
View this post on Instagram
Jika kamu menyukai nuansa pakaian yang ramai, kamu bisa memilih outfits nuansa bunga-bunga untuk menyambut Lebaran tahun ini. Baju berupa dress, rok, atau kemeja pun bisa dijadikan pilihan. Kamu tinggal pilih baju mana yang cocok untuk menggambarkan kepribadianmu.
Apabila pakaianmu sudah bernuansa floral, sebaiknya hindari tas atau sepatu bernuansa sama. Sebagai gantinya, kamu bisa memadukan pakaianmu dengan item berwarna putih atau nude. Hindari juga penggunaan aksesoris yang terlalu banyak agar penampilanmu tetap enak dipandang.
6. Tunik dan Celana Bahan
View this post on Instagram
Ingin tampil feminim? Mudah saja. Padukan tunik dan celana bahan favoritmu untuk gaya yang lebih feminim. Agar penampilanmu tampak elegan, kamu bisa tambahkan high heels atau clutch yang warnanya senada. Perhatikan perpaduan warna tunik dan celana bahan yang dipakai. Untuk tunik berwarna cerah, sebaiknya padukan dengan celana bahan berwarna hitam, cokelat, atau cream agar tetap enak dipandang mata.
7. Tampil Girlboss dengan Blazer
View this post on Instagram
Selain tunik, kamu bisa memadukan celana bahan dengan blazer saat Lebaran tiba. Perpaduan outfits yang satu ini cocok untuk kamu yang suka bergaya ala girlboss atau CEO sukses. Untuk melengkapi look ini, sebaiknya pakai stiletto atau pump shoes, ya. Outfits ini bukan hanya cocok untuk acara formal di kantor saja, tapi juga cocok untuk acara kumpul keluarga khususnya dengan orang-orang yang lebih tua.
Pilih Pakaian yang Nyaman Dikenakan
Apapun yang akan kamu pakai saat Lebaran nanti, pilihlah pakaian yang nyaman dipakai. Sebab, pakaian yang nyaman akan membuatmu jauh lebih percaya diri saat tampil di depan banyak orang. Selain itu, perhatikan pula material pakaian yang ingin dipakai. Pilih yang berbahan lembut dan mudah menyerap keringat.
Baca Juga: Gila Belanja? Kenali Ciri-cirinya