Kamis 16 May 2019 19:39 WIB

Lima Artis Hollywood yang Masa Lalunya Alami Perisakan (1)

Kendati tampil memukau di layar kaca, Henry Cavill dan Kate Winslet pernah dirisak

Rep: Dwina Agustin/ Red: Christiyaningsih
Henry Cavill
Foto: EPA
Henry Cavill

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Perisakan dapat memberikan efek trauma bagi korbannya. Trauma dari proses perisakan ini membutuhkan waktu yang tidak sebentar untuk sembuh. Perisakan bisa dialami oleh siapa saja, bahkan banyak tokoh dunia yang mengalami hal tersebut di masa lalu.

Kendati kini mereka dikenal selalu tampil memukau di layar kaca, ternyata masa lalunya harus diwarnai perisakan. Berikut ini lima aktor, artis, dan penyanyi yang pernah mengalami perisakan di masa lalu dikutip dari People, Kamis (16/5).

Baca Juga

1. Henry Cavill

Pemeran karakter Superman ini memang terlihat begitu sempurna dengan perut tanpa cacat dan rahang yang begitu kuat. Namun, Cavil sempat memiliki julukan berbeda saat tumbuh dewasa. "Aku adalah Cavill Si Gemuk. Aku menangis di telepon kepada ibuku empat kali sehari," ujar bintang Man of Steel ini.

Sisi baiknya, trauma masa kecil membantunya memahami peran dan mendapatkan bagian itu. "Versi Supermanku pada dasarnya adalah seorang pria yang telah menghabiskan seluruh hidupnya sendirian," kata Cavill. Ia  menjadikan pengalaman perisakan itu untuk maju ke depan.

2. Lady Gaga

Lady Gaga mencoba belajar dari pengalaman di masa lalu. Salah satu mengingat ketika dia mendapatkan perisakan untuk membantunya terhubung dengan karakter dalam film A Star is Born sebagai Ally.

"Yah, apa yang berbeda antara Ally dan [aku] adalah ketika aku memutuskan untuk pergi sebagai penyanyi dan penulis lagu, aku langsung berlari. Aku benar-benar percaya pada diriku sendiri. Ally tidak seperti ini," ujar Gaga.

Karakter dalam film tersebut justru berbeda langkah dengan kenyataan yang Gaga lakukan. Ally begitu tidak percaya pada dirinya dan merasa sangat lelah oleh industri musik sehingga dia menyerah pada dirinya sendiri.

"Apa yang harus aku lakukan adalah kembali ke masa kecil ke tahun-tahun sekolah menengah ketika aku diintimidasi dan diolok-olok karena memiliki impian besar. Di situlah aku pergi," kata Gaga.

3. Kate Winslet

Tumbuh menjadi orang dewasa bukan berarti terhindar dari perisakan. Kate Winslet mendapatkan hinaan karena memiliki tubuh yang dianggap tidak ideal bagi beberapa orang.

"Aku gemuk, selalu memiliki kaki besar, sepatu yang salah, rambut buruk. Ketika tumbuh dewasa, aku tidak pernah mendengar penguatan positif tentang citra tubuh dari wanita mana pun dalam hidup," ujar bintang Titanic ini.

Sekarang Winslet adalah ibu dari tiga anak. Dengan pengalaman yang tidak menyenangkan tentang penerimaan diri, dia tidak ingin itu terjadi pada anaknya. Dia mengajarkan anak-anaknya untuk menerima dan bangga atas bentuk tubuh yang dimiliki.

"Aku berdiri di depan cermin dan berkata kepada Mia 'Kami sangat beruntung kami memiliki bentuk. Kami sangat beruntung kami punya punya bentuk tubuh. Kami sangat beruntung mendapatkan bokong yang baik,'" ujar Winslet mendorong putrinya yang remaja untuk mencintai setiap jengkal dirinya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement