Senin 22 Apr 2019 12:27 WIB

Konser Jamrud-Naif Ingatkan Lagi Kejayaan Musik 90-an

Jamrud dan Naif tampil dalam konser 90-an yang diselenggarakan di Ancol

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Christiyaningsih
Antusiasme pengunjung menyaksikan konser Naif dan Jamrud di Ancol, Ahad (21/4).
Foto: Republika/Adysha Citra
Antusiasme pengunjung menyaksikan konser Naif dan Jamrud di Ancol, Ahad (21/4).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jamrud dan Naif adalah dua nama band yang meraih puncak kepopuleran di era 90-an. Pada Ahad (21/4), PT Taman Impian Jaya Ancol membawa kembali kejayaan musik Jamrud dan Naif lewat konser bertajuk Ketje Flash Back: The 90's Music.

Meski penampilan band Jamrud dan Naif dijadwalkan pada malam hari. Para penggemar Jamrud dan Naif sudah mulai memadati area panggung apung di Pantai Lagoon Ancol sejak sore hari. Animo pengunjung yang sangat tinggi ini menunjukkan musik era 90-an memang tak pernah lekang dimakan waktu.

Baca Juga

Adhe termasuk salah satu pengunjung yang sudah menunggu penampilan Jamrud dan Naif sejak sore hari. Dia rela menunggu lama karena ia menggemari musik-musik di era 90-an. "(Konser) ini bagus. Supaya orang-orang tahu kalau musik-musik 90-an itu keren dan asyik, terutama kata-katanya (lirik lagunya)," ungkap Adhe saat sedang menunggu penampilan Jamrud dan Naif di Pantai Lagoon, Ancol.

Penantian yang cukup panjang dari para penggemar musik 90-an terbayar dengan penampilan enerjik dari Jamrud dan Naif. Jamrud yang tampil lebih dulu disambut dengan meriah oleh para penonton khususnya oleh para penggemar Jamrud yaang biasa disebut Jamers.

Jamrud mengawali penampilannya dengan membawakan lagu Berakit-Rakit dan Cerita Jalanan. Tak hanya membawakan lagu-lagu hits di era 90-an, Jamrud juga membawakan lagu Ciaat yang diluncurkan Jamrud pada Mei 2012. Vokalis Jamrud Krisyanto mengatakan lagu Ciaat lahir di tengah meningkatnya popularitas musik-musik Korea di Indonesia. "Saat invasi musik Korea ke Indonesia, Aziz (Gitaris Jamrud) terinspirasi bikin lagu ini," ungkap Krisyanto di atas panggung, Ahad (21/4) malam.

Lagu-lagu karya musisi Indonesia memang sempat tersaingi oleh arus K-Pop pada masa tersebut. Akan tetapi Krisyanto merasa senang karena saat ini musik Indonesia kembali merdeka di Tanah Air. "Masih banyak grup Indonesia yang tur di Indonesia," lanjut Krisyanto.

Malam itu Jamrud membawakan 11 lagu hits mereka di hadapan para penonton konser Ketje Flash Back: The 90's Music. Beberapa dari lagu populer tersebut adalah Ningrat, Selamat Ulang Tahun, Pelangi di Matamu, dan Waktuku Mandi.

Kemunculan band Naif di atas panggung Ketje Flash Back: The 90's Music juga mendapat sambutan yang meriah dari penonton. Naif membuka penampilan mereka dengan lagu hits Piknik 72 dan Jikalau.

Vokalis Naif, David, juga tak henti melakukan interaksi dengan para penonton. David bahkan tak segan untuk meminta penonton memilih lagu Naif apa yang mereka inginkan untuk dimainkan. "Mau lagu apa saja dari Naif akan kita bawakan di sini," ujar David.

Penonton pun berlomba-limba meminta lagu favorit mereka untuk dinyanyikan. David pun antusias untuk merespon para penonton. "Ashiap," seloroh David menirukan gaya berbicara Youtuber kondang Atta Halilintar.

Naif juga membawakan lagu-lagu hits mereka di era 90-an seperti Selama Ada Cinta, Karena Kamu Cuma Satu, Posesif, hingga Air dan Api. Naif juga membawakan lagunya yang relatif baru yaitu Berubah dari album 7 Bidadari. "Lagunya tentang seseorang yang ingin berhijrah," ungkap David.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement