Kamis 11 Apr 2019 09:57 WIB

Cuplikan The Lion King Tampilkan Gambaran Realistis

The Lion King akan tayang Juli 2019.

Rep: Farah Noersativa/ Red: Indira Rezkisari
Film Lion King
Foto: Disney
Film Lion King

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Disney meluncurkan cuplikan panjang film animasi terbarunya, The Lion King, Rabu (10/4). Cuplikan panjang berdurasi 1 menit 49 detik itu menampilkan adegan-adegan animasi yang sangat realistis kehidupan di hutan Afrika.

Dalam cuplikannya Disney menampilkan pemandangan Afrika yang menakjubkan dan juga binatang-binatang liar yang berbicara. Dilansir dari Channel News Asia, Kamis (11/4), film baru itu dibuat dengan citra yang dihasilkan oleh komputer.

Plot yang dibuat pada film animasi terbaru Disney ini mengikuti plot cerita yang sama dengan film animasi sebelumnya yang dibuat pada 1994. Film yang mengangkat kisah mengenai raja hutan, singa bernama Simba itu sempat memenangkan Piala Oscar.

Diceritakan, Simba melarikan diri dari kerajaannya. Simba kabur setelah pamannya yang jahat, Scar, berkomplot untuk mengambil alih tempat ayahnya, Mufasa sebagai raja.

Cuplikan ini memberikan gambaran dan tawaran untuk menonton karena kesan realistis yang ada dalam gambar. Ditambah, beberapa pengisi suara karakter juga telah diketahui rekam jejaknya, termasuk bintang musik Beyonce, serta aktor Donald Glover, Chiwetel Ejiofor, Seth Rogen dan James Earl Jones, yang mengisi suara Mufasa dalam versi 1994.

Cuplikan dimulai dengan adegan Scar yang mengelilingi Simba kecil bersama dengan para hyena. Scar mengatakan kalimat naskah yang cukup mengkhawatirkan dan cukup mengancam Simba.

"Hidup ini tidak adil, kan, teman kecilku? Sementara beberapa orang dilahirkan untuk berpesta, yang lain menghabiskan hidup mereka dalam kegelapan, memohon belas kasihan,” demikian kalimat yang diucapkan Scar pada cuplikan.

Selain itu, dalam cuplikan tersebut juga terlihat latar Pride Rock. Lalu, adanya sekilas teman masa kecil Simba yang dicintai Simba, yaitu Nala.

Terlihat pula teman-teman baru Simba, yaitu Timon dan Pumbaa. Dan selain suara Scar, suara Mufasa juga terdengar dalam cuplikan panjang pertama itu.

The Lion King adalah film yang populer menggaet  penonton di seluruh dunia ketika dirilis pertama kali. Versi teater musikalnya juga sangat sukses dan saat ini masih berjalan di New York Broadway dan di London.

Cuplikan baru yang ditayangkan setelah penampilan pertama film itu pada November 2018 lalu mengumpulkan hampir 1,5 juta tampilan dalam dua jam pertama setelah diunggah di Twitter Disney.

Film ini adalah penggarapan ulang Disney terbaru yang menjadi hit layar tahun ini. Film akan tayang pada Juli 2019. Film ini disutradarai oleh Jon Favreau, yang berada di balik penggarapan ulang The Jungle Book tahun 2016.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement