Selasa 19 Mar 2019 15:32 WIB

Raline Shah Perdana Main Film Laga di Police Evo

Raline Shah menjadi pemeran utama wanita di Police Evo.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Raline Shah.
Foto: Dok Screenplay Films
Raline Shah.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktris Raline Shah pertama kali menjajal genre laga dalam film terbarunya, Police Evo. Sinema ini merupakan kolaborasi bersama dari rumah produksi Screenplay Films, Astro Shaw, SCM, dan Blackflag.

Jelang penayangannya di bioskop pada 18 April 2019, rumah produksi telah merilis poster dan cuplikan resmi film pada 18 Maret. Tayangan berdurasi satu menit 20 detik itu bisa disimak di kanal Youtube.

Cuplikan Police Evo menyajikan berbagai suguhan adegan aksi laga serta baku tembak yang cukup menegangkan. Adegan dibuka dengan percakapan tentang sebuah misi yang harus dijalankan Rian (Raline Shah).

Rian adalah anggota polisi yang ditugaskan untuk membongkar jaringan narkoba. Dia bersama rekan-rekannya harus melumpuhkan kelompok mafia. Deru tembakan dan ledakan mewarnai aksi mereka.

Selain Raline, film ini turut dibintangi Tanta Ginting, Mike Lucock, Shaheizy Sam, Zizan Razak, dan Hasnul Rahmat. Sebagai pemeran utama wanita, Raline mengaku sudah total mendalami karakter dan melakoni latihan fisik.

"Karakter Rian sangat kuat dan tidak mudah untuk saya perankan, apalagi saya belum pernah main film action. Ini tantangan dan pengalaman seru bagi saya," kata Raline lewat pernyataan resminya.

Dia melakukan latihan fisik selama delapan bulan, termasuk membiasakan diri menggunakan senjata selama tiga jam setiap hari. Raline juga menaikkan berat badan sebanyak lima kilogram, berlatih bela diri, serta angkat beban.

"Harus latihan disiplin. Semua saya lakukan demi peran di film Police Evo," ungkapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement