REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- X-Men The New Mutants yang bertema horor disebut-sebut akan rilis musim panas ini. Film yang mulai syuting 2017 lalu itu tengah melakukan pengambilan ulang gambar.
Menurut co-creator seri komik, Bill Sienkiewicz, pemotretan ulang dilakukan untuk pembaruan film. Karena bertemakan horor, pembaruan disebut agar membuat film lebih menakutkan. Meski begitu, ia menyebutkan tidak lagi terlibat dalam pengambilan ulang, meskipun kru film sudah memintanya.
Namun, pada intinya apa yang ada dalam komik, kata Sienkiewicz diterjemahkan ke dalam film. "Saya pikir mereka sedang melakukan beberapa pemotretan ulang sekarang," kata Sienkiewicz saat penghormatan Stan Lee, pekan lalu.
Sementara itu, aktris Anya Taylor-Joy yang memerankan karakter Illyana Rasputin belum bisa menyimpulkan apakah film benar-benar bernuansa horor. Hanya, ia menjamin film menyajikan cerita yang seru. "Karakter saya sebagai pelacur buruk dari neraka dan saya mencintainya dan dia gila. Dia lancang dan kamu (penonton) tidak akan bosan," katanya.
Taylor-Joy juga belum melihat potongan semua film. Tetapi energi saat pengambilan gambar menjadikan film berbeda dari apa yang penonton lihat dari film sebelumnya.
Penggemar berharap segera mengetahui genre film, karena sang sutradara Josh Boone diketahui akan menulis dan mengarahkan adaptasi baru dari The King Stand untuk CBS All Access karya Stephen King. Adapun The New Mutants saat ini dijadwalkan tayang perdana di bioskop pada 2 Agustus.