Jumat 14 Dec 2018 07:00 WIB

Celine Dion Rilis Koleksi Baju Anak

Celine Dion mengaku tak ingin mendikte orangtua dalam mengatur anak berpakaian

Rep: Retno Wulandhari/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Celine Dion.
Foto: EPA
Celine Dion.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Di samping aktivitasnya sebagai seorang penyanyi, Celine Dion kini juga disibukan dengan bisnisnya dibidang fesyen. Belum lama ini, pelantun lagu My Heart Will Go On itu bahkan merilis koleksi baju anak.

Untuk bisnisnya kali ini, Dion bekerja sama dengan merek busana anak Nununu yang menghasilkan koleksi bernama Celinununu. Koleksi ini sangat unik karena mengusung konsep busana anak netral gender.

Koleksi terdiri dari 70 item busana, termasuk produk lain seperti sandal, jaket, celana legging, hingga atasan lengan panjang. Dengan ukuran yang bervariasi hingga untuk anak usia 14 tahun, baju ini memiliki motif beragam seperti bintang, dan huruf-huruf. 

Dion punya inspirasi sendiri mengangkat konsep busana anak netral gender ini. Dia mengaku tidak bermaksud untuk mendikte para orangtua dalam mengatur anaknya berpakaian. Dion hanya ingin memberikan pandangan baru terhadap norma gender. 

Dion percaya bahwa setiap anak memiliki kesempatan untuk mengembangkan identitas keunikan mereka masing-masing. Menurut Dion, busana netral gender bisa memberikan anak-anak ruang untuk itu.

"Kami tidak bermaksud mengubah norma gender dengan adanya Celinununu," kata Dion dikutip The Independent.

Dion mengaku hanya menawarkan pilihan dan memberikan anak-anak kesempatan untuk merasakan kebebasan menemukan jati diri tanpa terikat stereotip apapun. Menurutnya, setiap anak butuh mengekspresikan jati diri mereka dengan bebas tanpa harus menjadi orang lain. 

Terkait hal tersebut, Dion mengaku banyak yang memberikan komentar negatif terhadap konsep lini busana anak miliknya tersebut. Namun tidak sedikit pula orang yang memberikan dukungan positif. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement