Senin 03 Dec 2018 14:47 WIB

Into The Spider-Verse Beri Penghormatan untuk Stan Lee

Stan Lee selalu mengatakan memiliki kedekatan dengan Spider-Man

Rep: Santi Sopia/ Red: Indira Rezkisari
Spider-Man: Into the Spider-Verse.
Foto: Sony Pictures Animation
Spider-Man: Into the Spider-Verse.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Film animasi Spider-Man: Into the Spider-Verse tayang di bioskop 14 Desember nanti. Film ini sekaligus menjadi tanda penghormatan sekaligus perpisahan bagi sang pencipta karakter Spiderman dan pendiri Marvel Comics, Stan Lee.

Dalam film animasi itu, ditambahkan adegan yang menunjukkan kesedihan saat Lee yang berperan sebagai pedagang New York memberikan beberapa kata-kata bijak ke Miles Morales (Shameik Moore), alias Spiderman.

Adegan menyajikan Lee sebagai pedagang yang tokonya dikunjungi oleh Miles, saat anak muda itu merenungkan takdir dan tugasnya. Peran ini memiliki beberapa sifat yang mirip dengan Profesor Marvel, peramal keberuntungan flam-flam di The Wizard of Oz. Keduanya mungkin piawai bicara soal karier, tetapi saat menghadapi anak muda yang bermasalah, mereka juga dapat berbagi saran bijak.

"Penting bagi kami memasukkan karakternya (Stan Lee) untuk plot. Dan kami mencapai itu, karakternya memiliki momen kunci dan berhasil memberi Miles jimat," kata Bob Perischetti, anggota sutradara film.

Rodney Rothman, direktur ketiga Spider-Man: Into the Spider-Verse merasakan emosi luar biasa saat menonton premier film bersama penonton pratinjau. Lee telah muncul di lebih dari tiga lusin film selama dua dekade terakhir, termasuk kelima film aksi-langsung Spider-Man besutan Sony.

Perannya cenderung berkesan kecil tapi memiliki dampak besar dalam film. Dari 10 film terlaris tahun ini, Lee adalah aktor dalam empat film (Avengers: Infinity War, Black Panther, Venom dan Ant-Man and The Wasp). Kemudian, sosok Lee dihadirkan dalam bentuk animasi (untuk Teen Teen Teenage Comics yang mengadaptasi DC! Go To the The Movies!).

Dua hits lainnya tahun ini juga memberi penghormatan kepada Lee dengan memasukkan dia dalam gambar tetapi tanpa partisipasi aktif. Lee digambarkan dalam mural grafiti yang diperlihatkan di Deadpool 2 sementara Ralph Breaks Internet yang baru saja dirilis menunjukkan versi animasi Lee yang tampak jenius dengan Iron Man.

Comeo terakhir yang difilmkan Lee adalah adegan yang diambilnya untuk Venom tetapi ia memiliki adegan-adegan yang difilmkan untuk proyek-proyek yang belum dirilis. Marvel Studios, misalnya, akan menyertakan Lee dalam dua rilisnya tahun depan, Captain Marvel dan film Avengers keempat.

Lee meninggal pada 12 November di Los Angeles dan pemakaman pribadinya dilakukan empat hari kemudian. Karya Lee yang diterbitkan di Marvel Comics dimulai pada 1941 dan selama puluhan tahun ia menciptakan ratusan karakter. Tapi, dia sering berkata, tidak ada yang lebih dekat ke hatinya selain Spider-Man, sang pahlawan anak laki-laki New York.

Lee ikut menciptakan Spider-Man pada tahun 1962 dengan seniman Steve Ditko, yang meninggal di New York pada bulan Juni pada usia 90. Bersama temannya, ia juga menciptakan Doctor Strange, Green Goblin dan Doctor Octopus pada tahun 1960.

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement