Rabu 24 Oct 2018 10:42 WIB

Tetap Makan Nasi Tetapi Bisa Turunkan Berat Badan

Satu cangkir nasi mengandung sekitar 240 kalori.

Rep: Nora Azizah/ Red: Indira Rezkisari
Nasi putih sering dihindari karena dianggap sebagai sumber karbohidrat kaya gula.
Foto: dok Republika
Nasi putih sering dihindari karena dianggap sebagai sumber karbohidrat kaya gula.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bila ingin mengurangi kalori dari karbohidrat nampaknya perlu mendengar saran ini. Sebab, para ilmuwan sudah menemukan cara mengurangi kalori karbohidrat tanpa harus meninggalkan makan nasi. Jumlah kalori bisa dipotong apabila mengonsumsi setengah porsi beras.

Dilansir melalui News.com.au, para ahli meneliti sekitar 38 jenis beras yang berbeda dari Sri Lanka. Dari penelitian ditemukan menambahkan minyak kelapa ke dalam air mendidih bisa membantu mengurangi kalori. Minyak kelapa dimasak selama 40 menit, kemudian didinginkan selama 12 jam sebelum mencampurnya ke dalam beras.

Baca Juga

Dalam satu cangkir nasi mengandung 240 kalori. Sebagian besar karbohidrat tepung dipecah menjadi glukosa atau gula oleh usus kecil, kemudian diserap ke dalam aliran darah. Proses pemecahan tersebut kemudian diubah menjadi energi atau disimpan sebagai lemak di dalam tubuh. Itu sebabnya sebagian orang menghindari karbohidrat.

Menambahkan minyak kelapa ke dalam air bisa mengubah struktur butiran pati beras, serta membuatnya tahan terhadap enzim pencernaan. Pemimpin Penelitian Sudhair A James dari Sekolah Tinggi Ilmu Kimia, Kolombo, Sri Lanka, mengatakan bahwa penelitian ditujukan dalam upaya mengurangi tingkat obesitas secara global.

Pada dasarnya tubuh memerlukan glikogen dalam jumlah cukup. "Jika tidak terpenuhi kemungkinan akan mengidap hipoglikemia yang bisa membunuh seseorang," kata James. Namun glukosa yang berlebihan di dalam tubuh tak bisa diubah menjadi glikogen tetapi berubah dalam bentuk lemak. Ini yang bisa memicu obesitas.

Di dalam penelitian hanya menggunakan minyak kelapa saja sehingga tidak bisa diketahui pasti ketika menggantinya dengan minyak matahari atau zaitun bisa berfungsi yang sama. Untuk bisa mengonsumsi nasi tanpa menaikkan berat badan sebaiknya mendinginkannya selama 12 jam. Atau masak nasi satu malam sebelum dikonsumsi.

Lantas, apakah nasi boleh dipanaskan? Menurut National Health Service (NHS) Inggris, beras yang tidak dimasak bisa mengandung spora bakteri yang bisa menyebabkan keracunan makanan. Spora ini dapat bertahan hidup saat nasi dimasak. Jika beras dibiarkan dalam suhu kamar maka dapat tumbuh menjadi bakteri.

Bakteri yang berkembang biak dapat menyebabkan keracunan makanan sehingga mengakibatkan muntah dan diare. Beras yang dibiarkan dalam suhu kamar untuk waktu yang lama bisa membuat nasi menjadi tidak aman dimakan. Namun, bolehkah nasi dipanaskan setelah berada di suhu ruang?

NHS merekomendasikan sebaiknya nasi dimakan usai dimasak. Jika ingin langsung dimakan boleh mendinginkannya dengan cara lebih cepat. Apabila menyimpannya di dalam lemari es maka tidak boleh lebih dari satu hari. Nasi dingin boleh dipanaskan tidak lebih dari satu kali.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement