Jumat 17 Aug 2018 15:21 WIB

Tom Cruise Disebut Terlibat Green Lantern Corps

Tom Cruise dilaporkan tertarik namun meminta naskah film Green Lantern Diubah

Rep: Dwina Agustin/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Tom Cruise
Foto: AP
Tom Cruise

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES --  Beberapa bulan yang lalu, muncul laporan yang mengatakan Tom Cruise tertarik untuk menjadi Green Lantern. Mengonfirmasi laporan tersebut, aktor A-List memang ingin membintangi proyek yang disebut Green Lantern Corps.

Menurut situs Crazy Days and Nights, bintang Mission: Impossible - Fallout akan berperan menjadi Hal Jordan. Dia sedang dalam pembicaraan dengan Warner Bros tentang membintangi adaptasi baru komik DC tersebut.

Proyek baru ini sepertinya yang membuat Cruise tidak aktif. Dia dilaporkan hanya akan berperan kalau naskahnya diubah, hanya saja, keinginan itu tidak dikabulkan. Dengan demikian, dia diduga putus kontak dan tidak mau terlibat dalam proyek film pahlawan super itu.

Rumor tentang kemungkinan keterlibatan Cruise dalam film DC pertama kali muncul tahun lalu. Dikatakan bahwa WB mencoba merekrut pemenang Golden Globe Award tiga kali dengan membawa sutradara pemenang Oscar Christopher McQuarrie sebagai sutradara untuk reboot Green Lantern.

Cruise dan McQuarrie telah bekerja sama dalam beberapa film, termasuk Mission: Impossible - Rogue Nation, Mission: Impossible - Fallout, dan Jack Reacher. Keduanya pun menyatakan cocok dengan kerja sama yang telah dilakukan selama ini.

Film Green Lantern baru dikatakan menampilkan Hal Jordan dan John Stewart. Sebuah kutipan singkat film itu dilaporkan berbunyi, "Mantan pilot uji coba Hal Jordan, sekarang seorang veteran kelompok pelindung perdamaian dan keadilan antar galaksi yang dikenal sebagai Green Lantern Corps, mentor rekrutan muda John Stewart."

Selain Cruise, Joel McHale, Bradley Cooper, Armie Hammer dan Jake Gyllenhaal dilaporkan dipertimbangkan untuk peran Hal Jordan. Ryan Reynolds sebelumnya memainkan karakter tersebut dalam film 2011 dan mendapatkan kritik pedas yang membuat cemoohan banyak pihak.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement