Sabtu 07 Jul 2018 05:03 WIB

Jangan Abaikan Lip Balm untuk Kesehatan Bibir

Bibir membutuhkan perawatan khusus karena teksturnya lebih halus.

Rep: Noer Q Kusumawardhani/ Red: Indira Rezkisari
Wanita menggunakan lip balm atau pelembab bibir.
Foto: Pixabay/StockSnap
Wanita menggunakan lip balm atau pelembab bibir.

REPUBLIKA.CO.ID, SINGAPURA -- Lip balm merupakan salah satu kosmetik yang sering diabaikan kebanyakan orang. Padahal keberadaan kosmetik ini lebih penting daripada yang dipikirkan.

Dokter kulit Rumah Sakit Mount Elizabeth Dr Eileen Tan mengatakan kulit di bibir membutuhkan perawatan khusus karena tekstur yang lebih halus. Bibir seringkali terpapar cuaca kering atau kondisi medis seperti sinusitis, mengakibatkan mulut dan bibir menjadi kering karena pernapasan mulut yang dominan.

Untuk menjaga bibir yang sehat, penting menggunakan lip balm sesering mungkin.

“Jika bibir pecah-pecah, kegiatan seperti berbicara dan makan mungkin menjadi terganggu. Mengelupas kulit bisa menyebabkan penderahan, infeksi, dan luka. Kondisi ini tidak menarik dan membuat Anda tidak nyaman dalam situasi sosial,” ujar Dr Tan, dikutip dari Channel News Asia, Jumat (6/7).

Lip balm yang baik harus mengandung kombinasi petroleum jelly dan shea butter. Lip balm juga harus mengandung bahan yang melapisi bibir dengan lapisan pelindung, mencegah pelembab menguap, termasuk beeswax (lilin lebah) dan lilin carnauba. Ada pula lip balm yang mengandung zat zinc untuk menghalangi sinar matahari.

Hindari lip balm dengan mentol yang dapat memberikan sensasi di bibir. Lip balm mentol menyebabkan iritasi dan membuat bibir lebih sensitif. Hentikan pemakaian lip balm dengan kandungan cinnamtes dan vitamin E jika terjadi alergi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement