REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Bulan Ramadhan memang menjadi bulan penuh inspirasi. Label lokal berlomba-lomba mengeluarkan koleksi busana Muslim yang terinspirasi dari wanita Indonesia. Salah satunya adalah Raline Shah.
Artis berusia 33 tahun yang terkenal aktif di bidang sosial ini telah menginspirasi banyak wanita, termasuk para desainer lokal AVA Prologue, Kami dan PVRA. Raline yang terlihat selalu aktif, memiliki minat yang luas dibidang seni, serta mampu mengekspresikan keunikan dirinya menjadi representasi kaum wanita Indonesia.
“Aku mencari arti nama Raline sebagai orang yang aktif, cinta seni dan musik, nggak bisa diam," ungkap Nadya Karina, Creative Director Label Kami. Raline kemudian diterjemahkannya sebagai sosok wanita yang berani mengekspresikan dan menjadi representasi wanita yang memiliki keunikan.
Label Kami yang memang memfokuskan diri pada busana Muslim, meluncurkan seri skarf bernama Raline dengan motif oriental. Skarf tersebut diluncurkan dalam sembilan warna yang dapat dipadupadankan dengan busana Muslim keluaran AVA Prologue.
Koleksi busana AVA Prologue dan skarf Kami yang terinspirasi Raline Shah.
Terkenal dengan kreasi manik dalam busananya, AVA Prologue mempresentasi sifat Raline yang seru ke dalam warna-warna pastel di pakaian kaftannya. “Raline itu seru jadi pemilihan warnanya pastel yang ceria tapi tetap tone down hingga bisa selaras,” jelas Dewi Andarini, salah satu pendiri AVA Prologue.
Tak kalah tertinggal, alas kaki PVRA label mengimbangi sifat Raline yang aktif dan tetap modis dengan meluncurkan enam gaya alas kaku. “Seperti untuk santai dengan flats, atau yang bersol sporty dan ada juga pointy flats yang cocok untuk Lebaran,” ungkap Kara Nugroho, Creative Director & Co-Founder PVRA.
Raline sendiri mengaku sangat senang dan mendukung penuh label-label lokal untuk lebih mengembangkan usahanya. “Saya sendiri sebagai orang Indonesia mendukung label Indonesia, dan sebagai wanita Indonesia sangat memberdayakan melihat brand di sini bisa sedikit memberi inspirasi dan ide bagaimana fesyen yang menurut aku baik. Dari segi tampilan, gaya, dan warna,” ungkap Raline.
Seluruh koleksi yang terinspirasi Raline dirancang dalam rangka Ramadhan dan Hari Raya bersama Tokopedia. Keseluruhan koleksi sudah bisa dibeli sejak 21 Mei 2018.