Selasa 15 May 2018 10:42 WIB

9 Kebiasaan Sederhana untuk Hemat Uang

Kebiasaan sederhana sedikit demi sedikit bisa meningkatkan pundi-pundi keuangan

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Hemat keuangan bisa dilakukan dengan berbagai cara.
Foto: pixabay
Hemat keuangan bisa dilakukan dengan berbagai cara.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- ROLers, Anda mungkin telah menyusun sederet rencana keuangan yang ambisius. Kunci sukses untuk menjangkau itu semua adalah menerapkan kebiasaan kecil sehari-hari dan dari waktu ke waktu.

Kebiasaan sederhana sedikit demi sedikit akan meningkatkan pundi-pundi keuangan Anda. Berikut beberapa tips sukses melakukannya, dilansir dari Mental Floss, Selasa (15/5)

1. Transfer otomatis uang ke rekening tabungan

Skema transfer otomatis menjadi salah satu cara termudah untuk menabung. Ini bisa Anda terapkan setiap bulan setelah gajian.

 

2. Rencanakan pengeluaran

Rencanakan pengeluaran Anda dalam waktu sebulan. Buat daftar persis tentang apa saja yang ingin Anda beli, dan berapa banyak uang yang boleh Anda belanjakan. Dengan menyusun daftar dan mematuhinya, Anda akan lebih mantap memanajemen pengeluaran dan terhindar dari kegiatan mengeluarkan uang untuk hal yang tidak dibutuhkan.

Hal sama berlaku untuk barang yang Anda beli secara daring. Cari tahu apa yang benar-benar Anda butuhkan dan tunggu setidaknya beberapa hari sebelum melakukan pembelian. Jika ini bukan barang penting, cobalah menunggu hingga sebulan sebelum menambahkannya ke dalam keranjang belanja online Anda.

 

3. Hemat uang dengan subtitusi

Nilailah apa yang penting untuk Anda belanjakan. Dalam kategori yang biasa, Anda bisa mempertimbangkan mencari subtitusi barang atau mencari alternatif lebih murah, misalnya, jika Anda ingin makan keju, belilah selain mozarella.

 

4. Pisahkan rekening tabungan

Jika Anda menggunakan satu rekening untuk semua keperluan, biasanya Anda tanpa sadar akan membelanjakan seisi tabungan. Anda bisa membuka dua akun tabungan untuk meminimalisir kesalahan pengelolaan keuangan.

 

5. Simpan uang kembalian

Anda jangan menganggap enteng uang kembalian. Jika Anda mendapat uang kembalian seribu dua ribu setelah membeli sebatang cokelat, simpan di wadah terpisah di rumah. Anda jauh lebih efisien jika menggunakan transaksi nontunai, sebab uang tersebut bisa langsung Anda kembalikan ke rekening tabungan.

 

6. Uang bonus tetap ditabung

Anda mungkin mendapat kenaikan gaji, bonus bulanan fantastis, atau mendapat gaji sampingan. Pastikan Anda tetap mengalokasikan sebagian besar uang tersebut untuk ditabung.

 

7. Koin juga disimpan

Anda mungkin tidak suka menyimpan uang koin, tapi sesungguhnya koin-koin ini bisa digunakan dalam keadaan mendadak. Jika mungkin, miliki celengan di rumah. Ketika Anda membuka celengan koin Anda dalam setahun, Anda bisa jadi terkejut mendapat hasilnya.

 

8. Kurangi jajan di luar

Anda bisa menghemat uang dengan mengurangi jajan di luar. Anda lebih baik mengisi kulkas dan memulai penghematan belanja bulanan.

 

9. Cek buku tabungan

Sediakan waktu setiap bulan untuk memeriksa buku tabungan Anda. Melihat hasilnya akan memotivasi Anda melakukan penghematan. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement