Ahad 06 May 2018 12:49 WIB

Ayah Meghan Markle Mungkin Bertemu Sang Ratu

Ayah dan ibu Meghan tiba di Inggris sepekan sebelum hari H.

Rep: Dwina Agustin/ Red: Indira Rezkisari
Meghan Markle.
Foto: EPA
Meghan Markle.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Ayah Meghan Markle resmi akan hadir di acara pernikahan putrinya bersama Pangeran Harry. Thomas Markle akan berjalan menemani putrinya di lorong saat acara pernikahan pada 19 Mei.

"Kedua orang tua pengantin wanita akan memiliki peran penting dalam pernikahan," kata Istana Kensington dalam sebuah pernyataan, dikutip dari Travel and Leisure, Ahad (6/5).

Ada spekulasi seputar keterlibatan keluarga Meghan dalam pernikahan kerajaan selama berbulan-bulan. Namun pada Jumat (4/5) Istana menegaskan ayahnya, Thomas Markle, akan berada di sana untuk memberikan restu putrinya. Ibunya, Doria Ragland, juga akan ada di sana untuk mengurus kebutuhan hari pernikahan putrinya.

"Pada pagi hari pernikahan, Ragland akan melakukan perjalanan dengan Nona Markle dengan mobil ke Kastil Windsor. Tuan Markle akan mengajak putrinya menyusuri lorong Kapel St George. Nona Markle senang memiliki orang tuanya di sisinya pada kesempatan yang penting dan bahagia ini," kata pernyataan Istana.

Menurut laporan People, kedua orang tua Meghan akan tiba di London sepekan sebelum pernikahan untuk membahas detail menit-menit terakhir. Pada saat itu mereka juga kemungkinan akan bertemu dengan mertua baru putri mereka, termasuk Pangeran Charles, Pangeran William, Kate Middleton, dan mungkin bahkan sang Ratu. Ini juga akan menandai pertama kalinya Pangeran Harry dan ayah Meghan bertemu tatap muka.

"Pangeran Harry dan Nona Markle sangat menantikan untuk menyambut orang tua Nona Markle ke Windsor untuk pernikahan," ujar istana.

Seperti pernikahan tradisional, pengantin diharapkan menghabiskan malam sebelum pernikahan terpisah. Vanity Fair melaporkan Meghan diharapkan untuk tinggal bersama orang tuanya, sementara Harry akan menghabiskan malam sebelum pernikahan dengan saudaranya, William. Pada saat itu kedua Pangeran itu bahkan terlihat berkeliaran di Windsor untuk menemui beberapa simpatisan yang akan berkumpul di luar, berharap dapat melihat sekilas pengantin.

Adapun keluarga dari Harry, Istana menegaskan adik iparnya Kate Middleton akan menghadiri pernikahan, meskipun baru melahirkan hanya beberapa minggu sebelum acara. Pangeran George dan Putri Charlotte akan berada di pernikahan juga, Namun, Pangeran Louis kecil akan beristirahat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement