Senin 12 Mar 2018 06:31 WIB

Meghan Markle Meditasi Hadapi Stres

Meghan bermeditasi untuk mengeksplorasi sumber ketenangan dirinya.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Indira Rezkisari
Meghan Markle
Foto: EPA
Meghan Markle

REPUBLIKA.CO.ID, KALIFORNIA -- Dengan prosesi pernikahan sudah di depan mata, wajar jika Meghan Markle membutuhkan lebih banyak pencegahan stres. Salah satu hal yang kemungkinan besar ia lakoni adalah bermeditasi.

Praktisi meditasi AS Light Watkins yang pernah menjadi instruktur Markle mengatakan, dulu Markle tak pernah absen melakukan meditasi dua kali sehari. Kebiasaan itu selalu dilakukan Markle pada pagi dan siang hari.

Watkins yang sudah dua dekade mendalami meditasi transedental berkenalan dengan Markle melalui seorang kawan lima tahun silam. Pria yang berdomisili di Kalifornia itu lantas menjadi pengajar meditasi privat Markle.

Ia menyebut Markle bukan sosok yang kerap mengalami stres atau kecemasan berlebih. Namun, mantan aktris yang akan segera menikah dengan Pangeran Harry itu menggunakan meditasi untuk mengeksplorasi sumber ketenangan.

"Pikirannya sudah berada di tempat yang relatif baik sebelum meditasi dan beranjak ke tempat yang lebih baik sesudahnya. Saya yakin sampai saat ini dia masih sering bermeditasi," ujar Watkins.

Pada sesi wawancara terdahulu, Markle memang sempat membahas manfaat baik yoga terhadap kehidupannya. Perempuan 36 tahun itu akan melangsungkan pernikahan dengan Harry di Kastil Windsor pada 19 Mei mendatang.

Ia disibukkan perencanaan pernikahan ditambah agenda padat acara kerajaan. Penampilan publik terakhirnya dengan Harry yaitu kunjungan ke Millennium Point, Birmingham, pekan lalu, dikutip dari laman Daily Mail.

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement