Selasa 06 Mar 2018 18:00 WIB

Keluarga akan Hadiri Pembaptisan Meghan Markle di Inggris

Meghan menjalani kebiasaan seperti Kate yang dibaptis sebelum menikah.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Indira Rezkisari
Jelang pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle, sejumlah tempat di Inggris menawarkan suvenir bergambar pasangan tersebut dan keluarga kerajaan lainnya.
Jelang pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle, sejumlah tempat di Inggris menawarkan suvenir bergambar pasangan tersebut dan keluarga kerajaan lainnya.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Orang tua Meghan Markle dipastikan akan datang ke Inggris untuk melihat pembaptisan putri mereka. Sebelumnya, Istana Kensington telah mengonfirmasi bahwa prosesi pembaptisan bakal berlangsung akhir Maret.

Meghan yang dikenal sebagai aktris serial televisi Suits akan segera dipersunting oleh Pangeran Harry dari Kerajaan Inggris. Sebelum pernikahan di kapel St George pada 19 Mei 2018, ia harus menjalani semacam pembaptisan.

Perempuan yang pernah menuntut ilmu di sekolah menengah Katolik itu menyampaikan keinginannya sendiri untuk resmi dibaptis. Ia dibesarkan sebagai penganut Episkopal yang memiliki sejumlah kesamaan dengan Gereja Inggris.

Justin Welby, Uskup Agung Canterbury, akan memimpin upacara pribadi tersebut di Istana Kensington. Keputusan Meghan serupa dengan Kate Middleton, yang melangsungkan pembaptisan sebelum menikah dengan Pangeran William.

Ibunda Meghan, Doria Ragland, akan terbang dari Kalifornia, Amerika Serikat, untuk berjumpa dengan putrinya. Sementara sang ayah, penata lampu kondang Thomas Markle, berangkat dari kediamannya di Meksiko.

Kedua orang tua Meghan memang telah berpisah sejak ia berusia enam tahun. Namun, perempuan 36 tahun itu memiliki hubungan baik dengan keduanya. Ia kerap menyatakan bangga lahir dari ibu Afrika-Amerika dan ayah Kaukasia, dikutip dari laman Travel and Leisure.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement