Selasa 16 Jan 2018 03:11 WIB

Tiket Konser Celine Dion Dibuka dari Rp 1,5 Juta

Rep: Desy Susilawati/ Red: Indira Rezkisari
Celine Dion.
Foto: EPA
Celine Dion.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Setelah kabar menggembirakan mengenai konser Celine Dion akan tampil di Indonesia, pihak penyelenggara AEG presents, PK Entertainment dan Sound Ryhthm mengumumkan informasi secara lengkap mengenai tiket konsernya. Tiket konser akan mulai bisa dibeli untuk umum  mulai tanggal 19 Januari 2018 pukul 11.00 wib secara daring hanya di www.celinedionjkt.com.

Sedang untuk member atau anggota dari Team Celine tiket konser akan  mulai dijual tanggal 17 Januari 2018 mulai pukul 10.00 wib sampai tanggal 19 Januari 2018 pukul 10.00 wib.

Celine Dion Live 2018 in Indonesia akan diselenggarakan di Sentul International Convention Center pada hari Sabtu tanggal 7 Juli 2018 mendatang. Sejak pengumuman mengenai jadwal konser Celine Dion beberapa hari yang lalu, banyak para penggemar Celine Dion membanjiri pertanyaan mengenai informasi harga tiket konser Celine Dion di Indonesia.

"Kami bangga dengan animo masyarakat mengenai kabar Celine Dion akan tampil di Indonesia. Dari laporan akun media sosial yang kami rangkum, banyak fan Celine Dion yang menanyakan bagaimana caranya untuk dapat membeli tiket konser Celine Dion dan ingin meminta informasi lengkap mengenai harga tiket konsernya," ungkap Peter Harjani dari PK Entertainment dalam siaran pers yang diterima, Selasa (16/1).

Berikut rinciannya, tiket konser Celine Dion Live 2018 in Jakarta akan tersedia dan mulai bisa dibeli secara daring di www.celinedionjkt.com. Harga tiket untuk kelas emerald dijual seharga Rp 12,5 juta, sapphire Rp 10 juta, ruby Rp 6,5 juta, gold Rp 4,75 juta, silver Rp 3,75 juta, perunggu Rp 2,75 juta dan hijau Rp 1,5 juta.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement