Sabtu 30 Dec 2017 10:39 WIB

Empat Prinsip Hidup Sendiri

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Winda Destiana Putri
Jomblo (ilustrasi)
Foto: catchsmile.com
Jomblo (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jomblo atau melajang merupakan pilihan pribadi atau situasi sementara yang Anda hadapi. Tapi, Anda harus bersahabat dengan keadaan dan menikmati kesendirian itu. Tidak ada aturan jelas menjadi lajang, namun setidaknya ada empat prinsip hidup yang dipegang kaum 'fakir asmara' ini, dilansir dari Womanitely, Sabtu (30/12).

1. Pantang menurunkan standar

Salah satu prinsip jomblowan dan jomblowati adalah tak perlu menurunkan standar yang sudah Anda tetapkan untuk diri sendiri atau untuk pasangan yang Anda inginkan. Jika Anda mengalah pada keadaan, berarti Anda berubah demi orang lain. Ini ke depannya membuat Anda membina hubungan hanya karena menuruti keinginan orang lain.

 

2. Terus memperbaiki diri

Ada banyak keistimewaan menjadi jomblo, salah satunya adalah terus memperbaiki diri menjadi sosok lebih baik. Pepatah bilang, pria baik untuk wanita baik, demikian sebaliknya. Anda bisa fokus pada pencapaian hidup Anda selama berstatus lajang, sehingga suatu hari Anda siap untuk berkomitmen dengan seseorang pada hubungan lebih serius. Jadilah versi yang lebih baik untuk diri Anda.

 

3. Selalu terbuka

Seseorang melajang bukan berarti dia menutup diri dari orang lain. Jomblo selalu terbuka, sehingga berinteraksi dengan banyak orang yang membuat mereka bahagia. Dengan membuka diri, para lajang kota misalnya bisa mengenal lebih banyak orang dan bisa saja satu di antaranya merupaka belahan jiwa.

 

4. Anti pergaulan bebas

Orang jomblo kadang mudah dekat dengan lawan jenis. Mereka juga sering bergaul dan nongkrong dengan berbagai kalangan. Namun, bukan berarti mereka bergaul dengan bebas dalam konotasi negatif. Mereka tetap memegang prinsip mencintai orang yang tepat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement