REPUBLIKA.CO.ID,BANDUNG--Mengawali tahun ketujuh perjalanan Kreasi bagi Negeri, Elhijab menyelenggarakan perjalanan wisata halal ke AS bersama para mitra berprestasi selama periode 2016-2017. Trip ini bertujuan untuk menyebarkan pesan perdamaian melalui misi Hijab for the World.
''Semoga perjalanan wisata halal Elhijab bersama mitra ke USA bisa memperkaya wawasan para peserta sekaligus menguatkan ikatan silaturahmi di antara mereka dan me-recharge semangat untuk berkarya lebih baik untuk negeri,'' papar CEO Elcorps, Elidawati dalam siaran pers yang diterima Republika, akhir pekan lalu.
Para mitra ini akan diajak mengunjungi IMAAM center dan Diyanet Center of America. Selain itu, para mitra juga akan diajak beramah tamah ke Imam Shamsi Ali, selaku pendiri dan ketua Nusantara Foundation. Lalu para mitra akan lanjut mengunjungi lahan tempat akan dibangun pesantren USA di Connecticut. Selain itu, wisata halal ini juga mengagendakan silaturahmi bersama Duta Besar RI untuk Amerika Serikat Budi Bowoleksono di KBRI Washington DC.
Tak ketinggalan adalah suasana perjalanan yang selalu dihadirkan Elhijab bersama para mitra yaitu suasana kebersamaan penuh keakraban (friendly) dan kegembiraan (fun). Di mana setiap peserta merasakan kedekatan dengan yang lainnya. Juga tentunya adalah kekompakan untuk tampil fashionable dalam balutan koleksi fashion hijab dari elzatta dan DAUKY.