Sabtu 23 Sep 2017 12:49 WIB

Kopi Kapal Tanker dan Kerupuk Khas Tanjungpinang

Rep: Irwan Kelana/ Red: Yudha Manggala P Putra
Kopi Kapal Tanker
Foto: Jualo.com
Kopi Kapal Tanker

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Banyak oleh-oleh yang sangat terkenal dari Bintan, khususnya Tanjungpinang, Kepulauan Riau. Di antaranya ikan asam pedas, aneka kerupuk, dan aneka ikan laut yang telah dikeringkan. Ada pula oleh-oleh berupa kue. Yang paling terkenal adalah kue lapis.

Namun mereka yang datang ke Tanjungpinang nyaris jarang luput mencari kopi bubuk cap Kapal Tanker yang merupakan kopi produksi asli Tanjung Pinang. Hal itu diungkapkan salah satu pemilik toko oleh-oleh Yusuf saat di Pasar Merdeka, Kota Tanjungpinang beberapa waktu lalu.

"Banyak sekali turis yang datang berbelanja di sini memborong kopi Kapal Tanker buat oleh-oleh keluarga maupun teman-teman kantor," ujarnya.

Selain kopi, oleh-oleh khas lainnya dari Tanjungpinang adalah aneka kerupuk berbahan dasar ikan/sotong/gongong. Kerupuk gongong juga merupakan salah satu oleh-oleh favorit dari Tanjungpinang, kata pemilik toko tersebut.

Selain Pasar Merdeka, tempat lain untuk membeli oleh-oleh adalah Tanjung Liat City dan outlet kawasan wisata. Untuk mencari oleh-oleh berupa kue atau makanan, turis bisa mencarinya di dekat Tanjung Unggat.

sumber : Pusat Data Republika
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement