Selasa 15 Aug 2017 08:04 WIB

Ini Mengapa Perawatan Kulit Harus Diutamakan dari Kosmetik

Rep: Dwina Agustin/ Red: Indira Rezkisari
Ada sejumlah cara yang bisa dilakukan untuk merawat kulit wajah.
Foto: Republika/Prayogi
Ada sejumlah cara yang bisa dilakukan untuk merawat kulit wajah.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Skincare atau produk perawatan kulit sehari-hari perlu digunakan dengan tepat guna dengan tujuan membuat kulit tetap sehat. Berbeda dengan kosmetik yang hanya perlu digunakan ketika butuh saja.

Beauty Writers dan Influencer Poppy Septia contohnya yang memiliki prinsip jika produk perawatan kulit lebih utama dari kosmetik. Menurutnya, penggunaan produk perawatan akan membuat kulit selalu sehat dan terawat, berbeda dengan kosmetik yang keperluannya hanya untuk sewaktu-waktu saja.

"Skincare ini menurut aku paling penting, sebab kalau sudah terawat nggak pakai riasan pun sudah bagus. Jadi itu hanya pendukung saja," kata Poppy.

Kosmetik berguna hanya untuk menyempurnakan tampilan saja. Namun, yang menjadi fondasi utamanya adalah perawatan kulit yang menutrisi kulit untuk siap mendapatkan aplikasi kosmetik.

Poppy menjelaskan, jika seseorang memiliki kulit yang kurang terawat dan tidak sehat, maka pengaplikasian kosmetik pun akan tidak maksimal. Berbeda hal jika kulit sudah sehat dan terawat, maka kulit akan kenyal dan baik sehingga kosmetik akan menempel dengan baik.

"Jadi antara skincare dan kosmetik ini saling berkesinambungan," ujar Poppy.

Melihat pentingnya produk perawatan terutama di kalangan anak muda saat ini, Fanbo pun mulai menyasar pasar tersebut dengan merilis Fanbo Precious White yang terdiri dari milk clenser, facial wash, face toner, dan moisturizer. Produk perawatan kulit tersebut pun dilengkapi dengan kosmetik dasar berupa BB Cream dan bedak Two Way Cake yang mendukung penampilan muka agar lebih sempurna.

"Kita mencoba melihat pasar, karena kita brand lama sehingga membutuhkan yang baru untuk memenuhi pasar kebutuhan anak muda, dan ini memiliki potensi yang besar," kata Brand Manager Fanbo Dame Manalu.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement