Sabtu 06 May 2017 16:17 WIB

Yello Manggarai Siap Jamu Wisatawan

Rep: Eric Iskandarsjah Z/ Red: Winda Destiana Putri
Kamar di hotel Yello
Kamar di hotel Yello

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Industri wisata di Jakarta masih memiliki potensi pasar yang menjanjikan. Oleh karena itu, Yello Hotel pun terus mengepakan sayap di Jakarta agar dapat menjamu wisatawan yang berkunjung ke Ibu Kota.

General Manager Yello Manggarai, Widia Anggraeni mengatakan, kawasan Manggarai merupakan kawasan yang strategis sebagai lokasi hotel. "Kawasan ini memiliki akses yang mudah. Selain itu, kawasan ini juga memiliki kawasan wisata kuliner yang patut dicoba," kata Widia dalam konferensi pers grand opening hotel yang berlokasi di Jalan Minangkabau Timur no 9, Manggarai, Jakarta Selatan Sabtu (6/5).

Agar dapat mengakomodasi potensi pasar di kawasan itu, hotel bintang tiga ini dilengkapi kamar bertipe seragam berjumlah 102 kamar. Selain itu, hotel ini juga dilengkapi dengan 4 buah ruang meeting dengan kapasitas 15 hingga 100 orang.

Selain menyasar wisatawan, Widia juga mengatakan, Yello Manggarai juga menyasar pangsa pasar corporate. "Kawasan ini juga merupakan kawasan yang tepat untuk memfasilitasi corporate yang menbutuhkan akomodasi hotel bersegmen ekonomis," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement