Rabu 22 Mar 2017 22:23 WIB

Gigi Ingin Terus Berkarya Sampai tak Lagi Bisa Bermusik

Rep: Eric Iskandarsjah Z/ Red: Yudha Manggala P Putra
Para personel grup band GIGI (dari kanan) Armand Maulana, Gusti Hendy, Dewa Budjana dan Thomas Ramdhan berpose seusai konferensi pers
Foto: Antara/Yossy Widya
Para personel grup band GIGI (dari kanan) Armand Maulana, Gusti Hendy, Dewa Budjana dan Thomas Ramdhan berpose seusai konferensi pers "Konser 22 Tahun GIGI Berkarya" di Pisa Cafe Menteng, Jakarta, Selasa (15/3).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Hari ini, grup band Gigi tengah merayakan hari ulang tahunya yang ke-23. Menginjak usia yang tak lagi muda, Gigi pun menyimpan harapan untuk keberlanjutan grup yang memiliki komunitas penggemar bernama GigiKita tersebut.

Vokalis Gigi, Armand Maulana mengatakan, salah satu harapan di ulang tahun Gigi kali ini adalah agar grup band ini dapat terus eksis. "Kami ingin terus berkarya hingga kami sudah tak lagi bisa bermusik. Selagi tak ada hal yang menghalangi, kami ingin Gigi tetap eksis," kata Armand dalam acara perayaan ulang tahun yang digelar di Shoemaker Music Studio, Cikini, Jakarta Pusat pada Rabu (22/3).

Ia dan seluruh personil Gigi menyadari bahwa untuk terus membawa sebuah band agar dapat terus 'unjuk gigi' memang bukanlah perkara yang mudah. Oleh karena itu, Armand pub merasa sangat bersykur hingga saat ini Gigi masig dapat berkarya dan akan terus berkarya.

Perayaan ulang tahun kali ini juga dibarengi dengan penampilan Gigi secara full band. Dalan penampilanya kali ini, Gigi menyempatkan untuk membawakan beberapa lagu yang dinilai paling berkesan dan memiliki cerita sendiri baik dalam proses pembuatanya maupun kisah di balik setiap lagu.

Hal yang berbeda pada perayaan kali ini dibanding pada perayaan sebelumnya adalah, konser dan jalanya acara disiarkan secara langsung secara live streaming. Dengan demikian, seluruh GigiKita di penjuru dunia dapat menikmati perayaan itu melalui live streaming baik melalui Facebook maupun laman resmi grup band Gigi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement